IZ*ONE berencana untuk merilis album baru mereka pada 7 Desember, satu hari setelah penampilan mereka di acara Mnet Asian Music Awards 2020. Menurut berbagai laporan outlet media Korea Selatan pada Selasa (17/11), IZ*ONE akan comeback di bulan Desember mendatang. Dan akhirnya pihak agensi Swing Entertainment secara resmi mengumumkan tanggal pasti kembalinya Won Young dan kawan-kawan. Melansir Newsen, Selasa (17/11), IZ*ONE membuat comeback pada 7 Desember, sehari setelah acara penghargaan musik bergengsi MAMA 2020 yang diselenggarakan pada 6 Desember. "Pada bulan Juni lalu IZ*ONE telah merilis mini album ketiganya 'Oneiric Diary', dan telah aktif berpromosi diberbagai acara musik." "Kini mereka tengan mempersiapkkan comeback 7 Desember depan," ungkap seorang perwakilan agensi Swing Entertainment. Seiring di konfirmasinya comeback ini, rumor beredar bahwa panggung MAMA 2020 akan menjadi panggung untuk menampilkan lagu baru mereka. Namun kabar tersebut masih belum dikonfirmasi secara resmi oleh pihak agensi. Yang pasti para fans terutama WIZONE (panggilan penggemar) tak sabar menunggu. Ini akan menandai comeback pertama IZ*ONE di Korea Selatan selama kurang lebih 6 bulan setelah terakhir kali merilis album ‘Oneiric Diary’ pada bulan Juni lalu. IZ*ONE dibentuk melalui acara kompetisi televisi Produce 48, yang ditayangkan di saluran televisi Korea Mnet sejak 15 Juni hingga 31 Agustus 2018. Dari 96 trainee yang mewakili beberapa agensi Korea Selatan dan AKB 48, 12 anggota akhir dipilih melalui pengambilan suara penonton dan diumumkan melalui siaran langsung televisi Mereka melangsungkan debut pada 29 Oktober 2018 , dan kontrak promosi akan berakhir pada April 2021.
IZ*ONE Bakal Beri Kejutan Comeback di MAMA 2020?
Selasa, 17 November 2020 - 15:00 WIB
Baca Juga :