teropongsenayan.com dalam artikel berjudul "Bertemu di Milad PAN, Anies-Sandi Tumpahkan Kerinduan", yang dimuat 24 Agustus 2018. Teropong senayan dalam artikelnya memaparkan bakal calon Wakil Presiden (Bacapres) 2019 Sandiaga Uno dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan bertemu di acara HUT ke-20 Partai Amanat Nasional.Keduanya tampak dekat saat mengikuti acara tersebut. Masing-masing juga terlihat kangen satu sama lain.Saat menyampaikan sambutan, Anies bergurau tentang Sandiaga yang tak lagi menjadi Wakil Gubernur DKI Jakarta."Kita kalau sambutan, sebenarnya saya dibawain teks, kalau di birokrasi gitu. Saya senang Pak Sandi sudah tidak seperti itu," gurau Anies sambil tertawa di kantor DPP PAN, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (23/8/2018) malam."Soalnya (pada saat Sandi memberikan sambutan) semua nama disebut, tapi saya tidak disebut," sambung Anies disambut tawa hadirin.Anies lalu melanjutkan sambutannya. Dia melihat PAN sebagai partai yang identik dengan reformasi.(Link artikel: https://www.teropongsenayan.com/91300-bertemu-di-milad-pan-anies-sandi-tumpahkan-kerinduan)Jadi foto merupakan hasil suntingan. Unggahan yang diposting sumber mencatut foto Anies dalam konteks yang berbeda. Foto tersebut saat Anies bertemu dengan Sandiaga Uno dalam Milad Partai Partai Amanat Nasional (PAN) pada (23/8/2018) silam. Kemudian foto ditambahkan dengan caption yang tidakj sesuai dengan konteks foto yang sebenarnya. Caption ditulis sesuai kehendak si pembuat.Dari kroscek dan referensi di atas dapat disimpulkan, pernyataan Anies macet dan banjir di Jakarta lebih mudah diatasi kalau saya jadi Presiden adalah tidak benar alias hoaks.Informasi ini termasuk kategori