Club Brugge Vs Borussia Dortmund 0-3 Haaland Bawa Dortmund ke Puncak. Borussia Dortmund sukses memimpin Grup F Liga Champions berkat kemenangan telak 3-0 atas tuan rumah Club Brugge
Borussia Dortmund bermain di markas Club Brugge di Stadion Jan Breydel, Bruges, Belgia Kamis 5 November dini hari Wib. Dortmund sukses memetik kemenangan 3-0 atas Bruges berkat gol Thorgan Hazard (14'), serta dua gol striker Erling Braut Haaland (18' dan 32').
Babak Pertama Club Brugge vs Borussia Dortmund
Laga lanjutan Champions League Group F antara Club Brugge vs Borussia Dortmund digelar di stadion Jan Breydel, Bruges, Belgia Kamis (5/11/2020) dini hari WIB.
Tuan rumah sempat mendominasi pertandingan lewat serangan striker Emmanuel Denni yang mendapat dukungan dari tiga gelandang serang Noa Lang, Ruud Vormer dan Krepin Diatta. Kerjasama dengan Emmanuel Dennis, Noa Lang mendapat kesempatan untuk melepas tembakan ke gawang Dortmund, namun bola berhasil di blok barisan pertahanan Die Borussen.
Club Bruges kembali menghadirkan ancaman kali ini dari umpan silang Emmanuel Dennis kepada Clinton Mata, namun bola berhasil di halau oleh bek Dortmund pada menit ke-11'. Clinton Mata kembali mendapat peluang setelah menerima umpan silang dari Krepin Diatta, namun pertahanan yang dibangun Raphael Guerreiro, Manuel Akanji, Axel Witsel dan Thomas Meunier mampu menggagalkan serangan Clinton Mata.
Sempat tertekan di menit-menit awal, Dortmund mulai bisa memperlihatkan kualitasnya dengan balas mengancam gawang Club Bruges. Di menit ke-11, Dortmund berhasil mengejutkan barisan pertahanan Club Bruges lewat umpan silang Thomas Delaney.
Penampilan buruk Kiper Simon Mignolet saat menghalau bola membuat bencana bagi tuan rumah. Bola lepas langsung disambar Thorgan Hazard untuk mencetak gol pertama Dortmund pada menit ke-14'. Skor berubah 1-0 untuk Die Borussen.
Gempuran Dortmund yang dibangun striker Erling Braut Haaland dengan dukungan tiga gelandang serang Giovanni Reyna, Julian Brandt dan Thorgan Hazard semakin menyulitkan barisan pertahanan Club Bruges.
Erling Haaland hamper menambah keunggulan Dortmund memanfaatkan kesalahan bek Odilon Kossounou, namun bola tembakannya masih bisa diblok simon Mignolet pada menit ke- 18'. Namun tendangan sudut yang dilakukan Giovanni Reyna berhasil ditanduk oleh Axel Witsel untuk memberi umpan matang kepada Erling Haaland.
Tandukan Haaland yang mengarah ke gawang Club Bruges berhasil di jangkau oleh kipper Simon Mignolet. Namun penyelamatan yang kurang sempurna membuat bola lepas dari tangannya dan Haalard dengan cepat mencocor bola untuk mengoyak gawang Bruges pada menit ke-18’. Pasukan Lucien Favre memimpin 2-0.
Tertinggal 2 gol Club Brugge coba membalas serangan lewat terobosan yang dilakukan Noa Lang. Namun umpannya ke depan gawang Dortmund yang sudah dikuasai oleh Ruud Vormer dihentikan wasit karena Vormer lebih dulu tertangkap offside menit ke-21'.
Di menit ke-23’ Club Bruges kembali mendapatkan peluang lewat serangan balik cepat yang dilakukan oleh Hans Vanaken. Umpan silang Hans Vanaken berhasil diteruskan dengan tendangan keras Ruud Vormer, namun bola tendangan Ruud Vormer berhasil diselamatkan oleh bek Dortmund Roman Buerki.
Asik menyerang untuk mengejar ketinggalan, membuat lini belakang tuan rumah kehilangan kewaspadaan. Saat Dortmund melakukan serangan balik, bek Club Bruges terlambat untuk turun ke belakang.
Akibatnya Dortmund berhasil mencetak gol ketiga pada menit ke-32’. Berawal dari serangan Mahmoud Dahoud yang menusuk ke jantung pertahanan lawan. Umpan silangnya berhasil diterima oleh Thomas Meunier yang meneruskan bola kepada Erling Haaland. Striker Dortmund ini dengan mudah menjebol gawang Club Brugge yang dikawal kipper Simon Mignolet untuk kedua kalinya.
Skor 3-0 untuk keunggulan Borussia Dortmund bertahan hingga istirahat babak pertama.
[caption id="attachment_396899" align="alignnone" width="900"]
Club Brugge Vs Borussia Dortmund 0-3 Haaland Bawa Dortmund ke Puncak
Kamis, 5 November 2020 - 08:06 WIB
Baca Juga :