www.antvklik.com - Suasana duka menyelimuti keluarga Brigadir Budi Wibowo, salah satu anggota Subden IV Satbrimob Pati Polda Jawa Tengah yang meninggal karena diduga ditembak oleh salah satu temannya, saat melakukan pengamanan di lokasi pengeboran sumur minyak Sarana Gas Trembul ( SGT ) di Kecamatan Ngawen Kabupaten Blora.Istri korban terlihat shok dan terus menangis meratapi kepergian suaminya untuk selama lamanya. Sejumlah kerabat berusaha menenangkan istri korban. Sementara itu, puluhan anggota brimob dan Polres Pati menjaga ketat area di sekitar rumah korban dan tempat pemakaman.Setelah singgah sebentar di rumah duka, jenasah langsung di sholatkan di masjid dekat rumahnya dan selanjutnya dimakamkan. Istri dan anak korban tidak tampak hadir ke pemakaman lantaran tidak kuasa menghadapi musibah yang menimpa keluarganya.Jenazah personil polisi berumur 30 tahun tersebut dimakamkan di tempat pemakaman umum tempat tinggalnya, di desa Sugihrejo Kecamatan Gabus Pati Jawa Tengah, pada rabu siang. Almarhum Budi Wibowo meninggalkan satu orang istri dan dua orang anak yang masih berumur 3 tahun dan 5 tahun.Pihak keluarga sendiri mendengar kabar meninggalnya Budi Wibowo sekitar pukul 00.30 wib rabu dini hari. Atas kejadian tersebut keluarga mengaku ikhlas dan merelakan kepergian Budi yang gugur saat bertugas.Peristiwa penembakan itu terjadi selasa sore sekitar pukul 18.30 wib, di Blora Jawa Tengah yang mengakibatkan tiga anggota Subden IV Satbrimob Pati meninggal dunia. Ketiga korban tersebut adalah Brigadir Budi Wibowo asal Pati, Brigadir Ahmad Supriyanto asal Demak dan Bripka Bambang Tejo asal Blora. Laporan Abdul Rohim Pati Jawa Tengah.
Pemakaman Brigadir Budi Wibowo, Anggota Brimob yang Tewas Ditembak
Rabu, 11 Oktober 2017 - 18:03 WIB
Baca Juga :