Sengaja buang sampah sembarangan ke Kalimalang! Entah apa yang ada di benak orang-orang ini. Maka, jadilah viral! Dihujat sana-sini. Seharusnya bukan sampah yang dibuang ke Kalimalang, Tambun, Bekasi tapi kedua orang pembuang sampah liar ini. Dasar sampah!
Aksi pembuangan sampah ke aliran sungai Kalimalang, Tambun Selatan, terekam kamera video amatir warga. Pelakunya, dua orang mengendarai mobil minibus warna putih. Kedua orang ini membuang sedikitnya lima plastik sampah berukuran besar. Videonya viral!
Sopir minibus sempat menurunkan kaca mobil, melihat warga merekam aksi pembuangan sampah ini. Namun kemudian menutup kembali kaca mobil.
Petugas Dinas Kebersihan Kecamatan Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi, Kamis 22 Oktober 2020 langsung mengecek lokasi dan membersihkan sampah dari sungai.
Pemilik Mobil Datangi Mapolres Metro Bekasi
Pasca viral dan menuai kecaman, pemilik kendaraan minbus putih mendatangani Mapolres Metro Bekasi pada Kamis (22 Oktober 2020) malam.
[caption id="attachment_391445" align="alignnone" width="900"] Foto: Suryo Daryono | ANTV[/caption]
Sementara sopir bernama Rahmat dan Agus, kernet minibus masih dalam pencarian polisi.
[caption id="attachment_391447" align="alignnone" width="900"] Foto: Suryo Daryono | ANTV[/caption]
Kasus buang sampah sembarangan ini sudah menyalahi aturan daerah karenanya pihak kepolisian menyerahkan kasus ini ke Satuan Polisi Pamong Praja dan Dinas Lingkungan Hidup. Sanksi hukuman enam bulan penjara dan denda Rp50 juta.
https://www.instagram.com/p/CGrtYORHm58/?igshid=17z7z2yuc79q3
Usut punya usut sampah yang dibuang di Kalimalang itu adalah sampah bekas ulang tahun anak pemilik mobil.
[caption id="attachment_391448" align="alignnone" width="900"] Foto: Suryo Daryono | ANTV[/caption]
Akibat peristiwa ini, pemilik minibus bernama Agung Gunawan diberi sanksi moral dan membuat surat pernyataan tidak akan melakukan pembuangan sampah sembarangan.
Suryo Daryono | Bekasi, Jawa Barat