Video Detik-Detik Kerusuhan di Depan Thamrin City yang Dikabarkan Dijarah

Video Detik-Detik Kerusuhan di Depan Thamarin City yang Dikabarkan Dijarah (Foto Tangkap Layar Video Instagram) (Foto : )

Video detik-detik kerusuhan di depan Thamrin City beredar viral di media sosial. Banyak netizen yang penasaran dengan beredarnya berita hoaks bahwa pusat perbelanjaan terbesar itu dijarah perusuh. Dalam video yang beredar, tampak kerusuhan berlangsung masif dan terlihat massa yang terlibat kerusuhan adalah usia remaja.Massa yang ditengarai liar, dalam arti tidak memiliki organisasi yang mengkoordinasikanya itu, terlibat bentrok dengan aparat keamanan.Salah satu akun yang membagikan video kerusuhan di depan Thamrin City itu adalah akun Instagram @fakta.jakarta.Dalam unggahannya, akun admin menulis keterangan dengan:"Terjadi kerusuhan di Thamrin City, Jakarta Pusat, pukul 22:10 wib. Infonya terjadi penjarahan. Situasi saat ini sudah kondusif setelah diamankan petugas TNI"https://www.instagram.com/p/CGSlFC6gC0j/Begitu juga di akun instagram @jakarta.terkini yang juga memuat video yang nyaris sama dari sudut pengambilan gambarnya.Dalam unggahannya, admin akun menulis keterangan dengan:"Suasana di Depan Thamrin City Jakarta Pusat, tampak ricuh oleh masa, tampak papan reklame terbakar, Selasa 13/10/20"https://www.instagram.com/p/CGSotntDcQo/Akun instagram @jakarta informasi memberikan angle pengambilan gambar yang berbeda terkait peristiwa kerusuhan di depan Thamrin City.Dalam unggahannya tampak video diambil dari sudut ketinggian sehingga nampak dengan leluasa kerusuhan terjadi.Admin akun kemudian menulis keterangan video itu dengan kata-kata:"Situasi sekitar Thamrin City malam hari ini"https://www.instagram.com/p/CGSjO5THin0/Akun instagram @infojktku juga mengunggah video yang sama dan nyaris menuliskan keterangan yang sama pula."Suasana di Depan Thamrin City Jakarta Pusat, tampak ricuh oleh masa, tampak papan reklame terbakar, Selasa 13/10/20"https://www.instagram.com/p/CGSsCfFnZFb/