Berbagai uji coba atau eksperimen sudah dilakukan astronot NASA di Stasiun ruang angkasa internasional (ISS). Namun, kali ini astronot NASA punya tugas baru, yaitu bikin video produk kecantikan. Setelah sekian lama melakukan eksperimen ilmiah, kali ini ISS mulai merambah ke dunia bisnis.Seorang juru bicara Badan Ruang Angkasa Amerika Serikat atau NASA mengatakan, bakal dikirim 10 botol produk skin care terbaru Estee Lauder, sebuah perusahaan kecantikan Amerika, ke ISS pada akhir bulan ini.Nantinya, para astronot NASA akan membuat video tentang produk kecantikan itu dalam kondisi gravitasi nol di ruang angkasa.Pihak Estee Lauder kemudian akan menggunakan video itu untuk materi kampanye dan promosi mereka.Memang ini bukanlah yang pertama NASA bekerja sama dengan pihak swasta untuk membantu mempromosikan suatu produk. Seperti Pepsi dan Coca Cola juga pernah mengirim produk mereka ke ruang angkasa.Direncanakan, produk kecantikan Estee Lauder akan dikirim dengan menggunakan wahana ruang angkasa Cygnus buatan Northrop Grumman, pada 29 September 2020.Produk itu akan diselipkan bersama sekira 4 ton kargo eksperimen dan kebutuhan logistik lainnya.Tugas astronot NASA nantinya adalah merekam video produk tersebut di ISS. Namun para astronot itu sendiri tak akan muncul dalam iklan kosmetik mana pun.Kebijakan etika NASA secara ketat melarang astronot muncul dalam kampanye pemasaran.NASA sendiri memang sudah dapat ijin untuk kegiatan sponsor dan pemasaran di stasiun luar angkasa. Ini termasuk pembuatan video untuk hiburan seperti untuk pembuatan film dan dokumenter.Pada 2019 NASA mengumumkan, mereka telah mengalokasikan hingga 90 jam waktu kerja astronot dan pengiriman kargo seberat 181 kilogram setiap tahunnya yang digunakan oleh perusahaan komersial untuk tujuan tersebut. CNN
Astronot NASA di ISS Punya Tugas Baru, Bikin Video Produk Kecantikan
Jumat, 18 September 2020 - 11:18 WIB
Baca Juga :