Bulgaria seharusnya bisa menang besar atas Timnas U-19 Indonesia. Bulgaria mengaku tidak beruntung saat mengalahkan Indonesia 3-0, setelah di laga sebelumnya kalah 2-3 dari Kroasia.
Timnas U-19 Indonesia menghadapi Bulgaria di International U-19 Friendly Tournament yang diselenggarakan di Kroasia. Timnas U-19 menelan kekalahan 0-3 dari Timnas Bulgaria U-19 pada laga uji coba di Stadion Igraliste NK Polet, Sveti Martin na Mauri, Kroasia, Sabtu (5/9).
Namun Bulgaria harus susah payah untuk bisa mengalahkan David Maulana dan kawan kawan dipertandingan kali ini. Timnas Indonesia U-19 asuhan Shin Tae Yong yang bermain dengan disiplin dalam menjaga pertahanannya, mampu menyulitkan Bulgaria U-19 yang dilatih Angel Stoykov di babak pertama.
Dua Peluang Emas Ifran Jauhari Gagal Berbuah Gol
Skuad asuhan Shin Tae Yong memang kesulitan untuk menciptakan peluang sejak kick off babak pertama dimulai. Witan Sulaeman dkk bahkan lebih banyak bertahan untuk menahan gempuran bertubi-tubi dari Bulgaria.
Transisi bertahan-menyerang yang belum padu membuat Indonesia kesulitan untuk melancarkan serangan balik cepat. Para pemain depan seperti Saddam Gaffar dan Irfan Jauhari sering kali mengalami kebuntuan saat melakukan serangan ke jantung pertahanan Bulgaria karena mereka terlambat mendapatkan dukungan dari lini tengah yang diisi oleh kuartet Andy Irfan, David Maulana, Komang Teguh dan Witan Sulaeman.
Peluang terbaik Indonesia terjadi pada menit ke-18 di babak pertama. Striker Timnas U-19 Irfan Jauhari yang mendapat umpan di kotak penalti Bulgaria mencoba berbalik badan dan melepas tembakan. Sayang, tembakannya masih bisa diblok pemain bertahan Bulgaria.
Beberapa menit sebelumnya Bulgaria sempat membobol gawang Indonesia. Namun, wasit menganulir gol tersebut karena pemain lawan lebih dulu dinyatakan offside.
Konsentrasi tinggi dan disiplin para pemain menjaga sektor pertahanan, membuat Timnas U-19 Indonesia mampu menjaga gawangnya dari kebobolan meski lebih banyak bertahan di babak pertama. Hingga turun minum skor imbang tanpa gol menghiasi babak pertama.
Menanggapi hasil imbang tanpa gol di babak pertama Federasi Sepak Bola Bulgaria (BFU) menganggap Timnas Bulgaria tidak beruntung, karena seharusnya mereka banyak mencetak gol.
BFU melalui situs resmi federasi mereka menyatakan Timnas Bulgaria U-19 tidak beruntung saat melawan Indonesia karena para pemain Garuda Muda bertahan total. BFU mengklaim Bulgaria U-19 seharusnya mampu unggul sejak babak pertama karena mendominasi laga. Bahkan satu gol mereka terpaksa dianulir wasit karena dinilai off side.
"Sejak menit pertama tim Bulgaria menekan lawan, tapi karena tidak beruntung, ditambah aksi bertahan ekstrem lawan, mencegah tim meraih keunggulan sebelum jeda babak pertama," tulis BFU.
Bulgaria Seharusnya Bisa Menang Lebih Besar atas Timnas U-19 Indonesia
Memasuki babak kedua, Indonesia tampil lebih baik. Skuat Garuda U-19 lebih percaya diri dalam melakukan serangan dari bawah hingga menembus daerah pertahanan lawan. Timnas U-19 Indonesia bahkan nyaris unggul lewat aksi striker Irfan Jauhari. Menerima umpan terobosan dari Witan Sulaeman, Irfan mencoba melepaskan tembakan kaki kiri dengan membalikkan badan. Namun bola tendangan keras Irfan mampu diblok kiper Bulgaria Ivan Dichevski.
Aktif melakukan serangan, secara tidak langsung membuka pertahanan ketat yang dimainkan sejak babak pertama. Kesempatan ini dimanfaatkan oleh lawan untuk menbobol gawang Indonesia pada menit ke-77 lewat situasi bola mati.
Tendangan bebas Dimitar Soyanov berhasil diteruskan dengan sundulan oleh striker Martin Petkov. Bola berhasil mengoyak gawang Muhammad Adi Satryo sehingga Bulgaria unggul 1-0.
Enam menit berselang, Bulgaria menggandakan keunggulan berkat tendangan keras Stanislav Shopov dari luar kotak penalti, 2-0 Bulgaria memimpin. Tembakan Petkov di menit ke-88 memperlebar keunggulan Bulgaria atas Timnas U-19 Indonesia menjadi 3-0.
Rizky Ridho dan kawan kawan kesulitan keluar dari tekanan dan tak mampu menciptakan peluang emas di waktu tersisa sehingga harus mengakui keunggulan Bulgaria 0-3 hingga akhir pertandingan.
Meski menang 3-0 atas Indonesia, Federasi Sepak Bola Bulgaria (BFU) menganggap Timnas Bulgaria U-19 tidak beruntung karena hanya menang 3-0. Apalagi para pemain Bulgaria baru mampu mencetak gol di 15 terakhir pengujung babak kedua.
"Di babak kedua Bulgaria U-19 terus mendominasi dan hal yang logis terjadi pada menit ke-76 ketika Martin Petkov mencetak gol pembuka. Tujuh menit kemudian Stanislav Shopov menggandakan keunggulan lewat tendangan jarak jauh dan Petkov kembali mencetak gol dan memastikan kemenangan untuk Lions," sambung BFU.
[caption id="attachment_371141" align="alignnone" width="900"]
Bulgaria Seharusnya Bisa Menang Besar atas Timnas U-19 Indonesia
Minggu, 6 September 2020 - 19:58 WIB
Baca Juga :