Sumba Timur Kembali Zona Merah , 41 Tenaga Medis Dikarantina

SUMBA TIMUR KEMBALI ZONA MERAH (Foto : )

Kabupaten Sumba Timur, NTT kembali zona merah penyebaran covid-19, setelah satu pasien yang dirawat di Rumah Sakit Kristen Kindirmara dinyatakan positif covid-19. Buntutnya, sebanyak 41 tenaga medis dikarantina. Sebelumnya Kabupaten Sumba Timur,pernah zona merah pada bulan April hingga 20 Juli, dan sedikitnya ada 12 orang yang pernah dinyatakan positif covid -19, dan semuanya telah dinyatakan sembuh. Dimana sejak tanggal 20 Juli Kabupaten Sumba Timur berada di zona kuning dan masuk ke zona hijau. Namun per 31 Agustus kemarin, kembali berada di zona merah.Menurut Sekretaris Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Sumba Timur, dr.Chrisnawan Try Haryantara, juga selaku Kadis Kesehatan mengatakan, bahwa Sumba Timur, berada pada zona merah lagi, karena satu orang pasien covid -19 (013), warga Kelurahan Matawai, Kecamatan Kota Waingapu, Kabupaten Sumba Timur, sejak tanggal 27 Agustus dirawat di Rumah Sakit Kristen Lindimara.Awalnya masuk rumah sakit mengeluhkan sakit demam, lambung, dan batuk, namun pada tanggal 29 Agustus mulai menunjukan gejala sakit covid-19, akhirnya pasien dilakukan tes  swab dan hasilnya positif.Pasien covid 19 sebelumnya baru pulang dari Surabaya pada tanggal 20 Agustus. Buntut dari kejadian ini, dan melihat riwayat dari pasien, maka sebanyak 41 orang petugas medis Rumah Sakit Kristen Lindimara, dikarantina sejak kemarin di Puskesmas Kambaniru, dan akan dilakukan pemeriksaan swab. Siti Amina Wungo | Waingapu, Sumba Timur, NTT