Berbagai cara dilakukan orang untuk menghilangkan stres akibat pandemi Covid-19. Namun di Jepang, dibuka wisata horor yang diklaim bisa atasi stres. Sebuah wisata horor baru dibuka di Tokyo, Jepang, baru-baru ini. Pihak penyelenggara mengklaim, dengan ikut wisata ini, pikiran seseorang tentang Covid-19 dapat teralihkan."Pandemi ini membuat stres, dan kami berharap orang-orang bisa sedikit lega dengan berteriak," kata Kenta Iwana, yang menjadi koordinator rumah produksi Kowagarasetai, penyelenggara wisata horor ini.Untuk ikut wisata ini, peserta harus mau tidur di dalam peti mati berukuran panjang dua meter.Ada jendela kaca di tutup peti mati ini, sehingga peserta masih dapat melihat suasana di luar.Selama di dalam peti mati, peserta akan didengarkan cerita horor selama 15 menit. Suasana kian mencekam karena ada zombie-zombie yang diperankan aktor, mengerubungi peti mati.Bagi yang berminat, tarif wisata horor ini adalah 800 yen atau setara dengan Rp110 ribu.[caption id="attachment_365846" align="alignnone" width="755"]
Atasi Stres, Jepang Buka Wisata Horor, Masuk ke Peti Mati dan Dikepung Zombie
Selasa, 25 Agustus 2020 - 07:27 WIB