Sebuah video yang memperlihatkan detik-detik penangkapan penambak pengusaha pelayaran yang terjadi di Kelapa Gading, Jakarta Utara, beredar di media sosial. Salah satu akun yang membagikan video itu adalah akun instagram @warung_jurnalis, Senin (24/8/2020) tengah malam. Dalam video memperlihatkan Tim Resmob Polda Metro Jaya dan Polres Metro Jakarta Utara, mengegrebek di dua lokasi. Salah satunya di Pondok At-Tadzkir Jl. Swadipha no. 207 Kel. Bumisari Kec. Natar Kab. Lampung Selatan Provinsi Lampung, Jumat (20/8/2020).
Dalam unggahannya admin akun menulis keterangan dengan: "Video Detik-detik penangkapan para pelaku pembunuh bayaran yang melakukan penembakan pengusaha yang menewaskan Sugianto (51). Di Kelapa Gading Beberapa waktu lalu. Para pelaku ditangkap Tim Resmob Polda Metro Jaya dan Polres Jakarta Utara di dua lokasi yaitu 1.Pondok At-Tadzkir Jl. Swadipha no. 207 Kel. Bumisari Kec. Natar Kab. Lampung Selatan Provinsi Lampung, pada Jumat (20 /8/2020) siang sekitar pukul 13.30 WIB. Pelaku yang diamankan dilokasi tersebut adalah: Ruhiman (suami siri karyawati otak pembunuhan), Arbain (56 thn), Dedi Wahyudi (45 thn) dan 4 Muhammad Rivai (25 thn).
Sementara itu di lokasi kedua di Jalan Lintas Lintas Sumatera Kec. Mulang Raya Kab. Lampung Utara Provinsi Lampung,pada Jumat (20/8/20) sore sekitar pukul 17.00 WIB. Tim Resmob PMJ mengamankan tersangka Syahrul (58 thn). Penembakan ini di otaki oleh salah satu karyawati korban yang bekerja sebagai admin dan bagian keuangan bernama Nur Lutfiah (34). Motif pembunuhan karena sakit hati sering dimarahi dan karena korban dianggap telah melakukan pelecehan. Juga ketakutan akan dilaporkan ke polisi lantaran menggelapkan uang pajak perusahaaan.