Warga lingkungan Kramat, Kelurahan Kertosari, Kecamatan Banyuwangi, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur, dihebohkan dengan adanya pisang unik. Jika biasanya pohon pisang berbuah di bagian atas batangnya, namun pisang unik yang satu ini justru tumbuh di tengah batang dengan satu tandan buah dan satu jantung.Dengan keunikan ini, pohon pisang jenis emas tersebut menjadi tontonan warga dan dijadikan ajang berselfie. Pisang unik ini konon dipercaya bisa mendatangkan rezeki bagi siapa saja yang memelihara.Sebuah pohon pisang di lingkungan Kramat, Kelurahan Kertosari, Kecamatan Banyuwangi, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur, menghebohkan warga sekitar. Pohon pisang milik Halimah, warga lingkungan tersebut, ternyata berbeda dengan pohon pisang yang lainnya.Jika biasanya pohon pisang berbuah di bagian atas batang, namun pisang milik wanita berusia 35 tahun ini memiliki keunikan tersendiri. Sudah seminggu terakhir, pisang mas ini menjadi tontonan warga sekitar.Kehebohan ini terjadi lantaran pohon pisang mas ini tidak normal, seperti pohon pisang pada umumnya. Keanehan pohon pisang yang tumbuh di halaman rumahnya terlihat tumbuh di bagian tengah batang pohon dengan memiliki satu buah tandan dan satu jantung.Bahkan, beberapa buah pisang yang tumbuh ada yang berdempet empat hingga delapan.Selain itu, pisang unik ini juga tumbuh ke samping, menghadap ke arah barat.Menurut pemilik, awalnya pohon pisang mas ini memiliki dua tandan di atas dan di tengah batang, sekitar satu bulan yang lalu.Namun dalam beberapa hari, tanda yang di bagian atas tiba-tiba mati. Sedangkan tandan yang di tengah batang malah hidup dan berkembang hingga saat ini.Dirinya pertama kali kaget dan tidak menyangka kalau pohon pisang miliknya bisa tumbuh seperti ini, berbeda dengan pohon pisang yang lain yang ada di sekitarnya. Padahal waktu pertama kali menanam pisang tersebut, sama seperti pisang yang lain dan tidak ada perawatan yang khusus.Peristiwa ini baru pertama kali terjadi di rumahnya.Adanya keanehan dan keunikan ini, membuat warga berdatangan untuk melihat secara lebih dekat pohon pisang yang tumbuh di tengah batang dengan satu tandan dan satu jantung.Bahkan, sejumlah warga berselfie dengan pohon pisang unik dan memposting fotonya ke media sosial.Konon, pisang unik ini dipercaya dapat mendatangkan rezeki bagi yang memeliharanya.Rencananya, pohon pisang unik tersebut akan terus dirawat sebagai ajang tontonan warga sekitar. Pisang yang matang sekitar dua bulan lagi ini, nantinya juga tidak akan dijual kepada siapapun. Happy Oktavia | Banyuwangi, Jawa Timur
Warga Banyuwangi Dihebohkan Buah Pisang Mas yang Tumbuh di Tengah Batang
Rabu, 19 Agustus 2020 - 18:37 WIB
Baca Juga :