Lima rumah yang berada di permukiman padat penduduk di Jalan Kartini X, Sawah Besar, Jakarta Pusat, ludes terbakar. Diduga api berasal dari konsleting listrik pada salah satu rumah warga. Kobaran api terus membakar sejumlah rumah di permukiman padat yang berada di Jalan Kartini X, Sawah Besar, Jakarta Pusat, Selasa malam (18/8/2020).Api diduga berasal dari konsleting listrik di salah satu rumah dan menyambar ke rumah lainnya. Sedikitnya lima rumah ludes terbakar dalam peristiwa ini. Sejumlah warga yang panik melihat besarnya api, segera menyelamatkan barang berharganya yang berada dalam rumah.Api baru berhasil dipadamkan selang satu jam kemudian oleh petugas pemadam kebakaran yang dibantu oleh warga untuk memadamkan api dengan alat seadanya. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, namum kerugian dipekirakan mencapai ratusan juta rupiah. Kasus kebakaran ini masih dalam penyelidikan pihak kepolisian setempat.Saiful Anwar, Jakarta
Diduga Konsleting Listrik, Lima Rumah di Sawah Besar Ludes Dilalap Api
Rabu, 19 Agustus 2020 - 06:28 WIB
Baca Juga :