7 Terduga Pelaku Penyusup Demo Diperiksa Intensif

PENDEMO ANARKIS DITANGKAP (Foto : )

Polda Metro Jaya terus melakukan pemeriksaan intensif, terhadap tujuh orang terduga penyusup massa aksi sidang tahunan MPR,  Jumat (15/8/2020), kemarin. Dari tujuh orang yang masih diamankan, lima orang diantaranya merupakan anggota anarko yang membawa barang bukti botol serta ketapel.Ketujuh orang yang diduga akan melakukan penyusupan massa pendemo sidang tahunan MPR ini, akan terus dilakukan pemeriksaan intensif oleh penyidik Subdit Keamanan Negara Polda Metro Jaya pasca diamankan pada Jumat kemarin.Dari tujuh orang tersebut, lima diantaranya merupakan kelompok anarko. Selain mengamankan orang tersebut,  polisi juga menyita sejumlah botol bersumbu, ketapel serta sejumlah gotri.Saat ini polisi terus melakukan pendalaman terkait tujuan ketujuh orang ini ingin melakukan penyusupan massa pendemo. Diduga, kelompok ini akan melakukan provokasi terhadap massa aksi agar terjadinya kerusuhan.Seperti diberitakan sebelumnya, petugas kepolisian telah mengamankan delapan orang yang diduga akan melakukan penyusupan dalam aksi sidang tahunan MPR yang digelar pada Jumat kemarin. Setelah melakukan pemeriksaan, satu diantara sudah dipulangkan karena tidak terlibat dalam aksi tersebut. Arief Budiman Saputra | Jakarta