Inilah Surga Kaum Rebahan, Tidak Ada Keringat di Kota Paling Dingin Indonesia

Inilah Surga Kaum Rebahan, Tidak Ada Keringat di Kota Paling Dingin Indonesia (Foto : )

seven summit  atau tujuh puncak tertinggi di dunia.Ketinggiannya mencapai 4884 mdpl. Oleh karena itu, bisa mencapai Puncak Jaya Wijaya merupakan impian bagi semua pendaki. Namun untuk bisa mendaki puncak ini bukanlah hal yang mudah dan membutuhkan biaya yang tidak murah.Keunikan Puncak Jaya Wijaya adalah keberdaan hamparan salju, yang merupakan satu-satunya salju yang ditemukan di daerah tropis. Namun, akibat pemanasan global, lapisan salju ini diperkirakan akan hilang di 2025.Ah, hampir ketinggalan ... Di sini juga ada Monumen Penampakan Roh Kudus dan Taman Getsemani Bukit Zaitun sebagai destinasi wisata rohani.Taman Getsemani Bukit Zaitun terletak di salah satu bukit di tengah Distrik Mulia. Daya tarik utama taman ini adalah keberadaan tiga pohon zaitun yang dibawa dari Israel.Pohon zaitun tersebut kini tumbuh subur di tanah Mulia. Untuk menjaganya, otoritas setempat memasang pagar yang melingkari pohon tersebut.Selain itu di sekitar pohon zaitun tersebut dibuat taman dengan berbagai macam bunga. Dekorasi rumah honai dan bangku taman juga tersedia di taman ini.Di taman ini wisatawan juga bisa menikmati suasana sekitar Kota Mulia yang diapit oleh banyak perbukitan. Indah!