Iker Casillas baru saja mengumumkan keputusannya untuk pensiun sebagai pesepakbola. Kiper asal spanyol itu memutuskan untuk mengakhiri karirnya di FC Porto pada usia 39 tahun. Casillas memutuskan pensiun setelah tidak bermain lebih dari satu tahun akibat serangan jantung. Casillas terkena serangan jantung ketika mengikuti latihan rutin FC Porto pada awal Mei 2019.Lewat akun media sosial, Selasa (4/8/2020), mantan penjaga gawang Real Madrid itu mengunggah surat pengumuman pensiun."Ini adalah hari yang paling penting dan di saat bersamaan juga yang paling sulit dalam karier olahraga saya, waktunya tiba untuk mengucap selamat tinggal. Saya sangat beruntung berkarier di bidang yang sangat saya sukai, sesuatu yang mengisi dan membuat saya bahagia," tulis Casillas dalam suratnya.https://www.instagram.com/p/CDdwzefDf8R/Casillas menghabiskan sebagian besar kariernya bersama Real Madrid. Dia tercatat tampil 725 kali di semua kompetisi selama 16 musim berseragam Los Blancos.Bersama Madrid, Casillas menjuarai Liga Champions tiga kali dan LaLiga lima kali. Sementara di level timnas, Casillas mengantar Spanyol memenangi Piala Dunia 2010, Piala Eropa 2008 dan 2012.Casillas pun menjadi salah satu kiper paling sukses yang pernah ada. Dirinya dikenal sebagai sosok pemimpin di lapangan, baik kala memperkuat Real Madrid dan timnas Spanyol.https://twitter.com/FIFAWorldCup/status/1290610265055268865Tak ayal, pensiunnya Casillas menyisakan kehilangan sekaligus rasa hormat mendalam dari para pesepakbola lainnya. Salah satu ungkapan yang paling menyentuh disematkan oleh kiper asal Italia, Gianluigi Buffon. Melalui Twitter pribadinya, Buffon menulis pesan untuk Casillas.“Mereka mengatakan persaingan membuat kita lebih baik dari yang lain tetapi tidak sempurna berhadapan dengan diri kita sendiri. Mungkin mengejar kesempurnaan yang sia-sia inilah yang membuat kita menjadi siapa kita sekarang. Terima kasih Iker. Tanpamu, semuanya jadi kurang bermakna," cuit Buffon.https://twitter.com/gianluigibuffon/status/1290636609914834944Meski berbeda klub dan negara, hubungan Iker Casillas dan Gianluigi Buffon dikenal hangat di lapangan. Bak sahabat lama, dua kiper hebat ini saling mendukung satu sama lain.
Iker Casillas Pensiun, Gianluigi Buffon Tulis Ucapan Menyentuh
Rabu, 5 Agustus 2020 - 18:06 WIB