Viral, Keris-Keris Dihancurkan Karena Dianggap Syirik, Ini Videonya

Viral, Keris-Keris Dihancurkan Karena Dianggap Syirik, Ini Videonya (Foto Tangkap Layar Video Twitter) (Foto : )

Viral, sekelompok orang membawa sebuah wadah berisi keris, yakni sejenis senjata tajam yang berasal dari Jawa. Keris itu akan dimusnahkan karena dianggap syirik.

Aksi mereka pun viral hingga tagar save keris jadi trending topik, setelah dibagikan oleh akun twitter @dharma_tc. Dalam video yang dibagikan itu, tampak beberapa orang tengah memotong keris menggunakan gerinda.

Mereka meyakini bahwa keris kerap digunakan sebagai media perantara syirik dan untuk praktik perdukunan.

Padalah, keris merupakan senjata tajam khas masyarakat pulau Jawa yang erat kaitannya dengan unsur budaya. Bahkan pejuang kemerdekaan, seperti Pangeran Diponegoro menggunakan keris sebagai senjata melawan penjajah.

"Keris adalah bagian dari budaya nusantara. Dengan dalil sirik, keris di musnah sekelompok ahli syurga," tulis akun Twitter @dharma_tc dalam thread-nya, Selasa (4/8/2020). "Ini benda yang dianggap sakti oleh perdukunan," suara salah seorang dalam video yang dibagikan oleh akun Twitter @dharma_tc.

Thread dan video tersebut pun menuai reaksi beragam dari netizen. Mereka tak setuju jika keris yang merupakan simbol budaya dikait-kaitan dengan praktik syirik.

"Keris cuma seni budaya yg bilang musrik congor rusak," komentar akun @WijayaMay1. "Jahat banget, itu kan karya seni budaya Indonesia, Keris kan dibuat dengan sepenuh jiwa," sahut akun @wsandrapertiwi.