ATVSI Usulkan Konsep Hybrid Dalam RUU Penyiaran

parabola tv (Foto : )

www.antvklik.com - Pengurus Asosiasi Televisi Swasta Indonesia atau ATVSI menemui Fraksi Partai Keadilan Sejahtera(PKS) di gedung DPR RI, Jakarta, Selasa siang (26/9). Dalam kunjungannya Ketua ATVSI Ishadi SK menyampaikan kondisi penyiaran terkini dan pandangannya mengenai rancangan Undang Undang Penyiaran.Dalam kunjungannya ke Fraksi PKS Ishadi menolak konsep single mux dalam RUU Penyiaran, pasalnya menurut Ishadi konsep ini berpotensi menimbulkan praktik monopoli, sebab dalam konsep single mux frekuensi siaran dan infrastruktur dikuasai oleh satu operator, yaitu Lembaga Penyiaran Publik Radio Televisi Republik Indonesia atau LPP RTRI . Konsep ini dianggap menunjukkan keberadaan posisi dominan pemerintah yang berpotensi disalahgunakan untuk membatasi industri penyiaran. ATVSI menyarankan untuk menerapkan sistem hybrid yang merupakan bentuk nyata dari demokrasi penyiaran.“Konsep itu memungkinkan ketika terjadi perubahan yang sangat drastis, terhentinya dengan