Inggris Tawarkan Izin Tinggal Untuk 3 Juta Warga Hong Kong, China Meradang

hong kong (Foto : )

Pemerintah Inggris tawarkan izin tinggal untuk 3 juta warga Hong Kong sebagai jalan memperoleh status kewarganegaraan. Namun tawaran London membuat China meradang. Menteri Luar Negeri Inggris Dominic Raab mengatakan, pihaknya mempelajari dengan seksama isi undang-undang keamanan nasional yang baru disahkan di Hong Kong.Undang-undang buatan China itu dianggap melanggar otonomi Hong Kong serta mengancam kebebasan warga di sana.

Melihat undang-undang itu sudah melanggar  Deklarasi Bersama China-Inggris yang menjadi dasar penyerahan kedaulatan ke China, maka  Perdana Menteri Inggris Boris Johnson menawarkan izin tinggal bagi 3 juta warga Hong Kong.Kebijakan ini membuat China meradang. Duta Besar China di Inggris, Liu Xiaoming menegaskan, Inggris tidak punya hak memberikan hak tinggal kepada warga Hong Kong yang meninggalkan wilayahnya karena undang-undang keamanan nasional.Disebutkan, China berjanji akan mengambil tindakan sesuai untuk mencegah perpindahan warga Hong Kong ke Inggris.

The Guardian