Torino vs AC Parma 1-1 : Il Toro gagal mempertahankan kemenangan. Ambisi Torino meraih kemenangan di partai perdana setelah restart kompetisi Seri A Liga Italia gagal terwujud. Torino ditahan imbang tamunya AC Parma 1-1. Torino menjamu Parma dipertandingan Seri A Liga Italia yang dilanjutkan kembali setelah kompetisi dihentikan Maret 2020 akibat wabah pandemi virus Corona. Torino meladeni Parma di Stadio Olimpico Grande, Turin, tanpa penonton Sabtu (20/6/2020). Babak Pertama Torino vs Parma : Pelatih Torino Moreno Longo memainkan pola kesukaannya 3-4-2 menghadapi AC Parma dengan mengandalkan duet striker Andrea Belotti dan Simone Zaza untuk meraih kemenangan di laga pertama setelah restart Kompetisi Seri A Liga Italia. Sejak kick off babak pertama Il Toro tampil agresif dan membuka peluang dari tandukan Simone Zaza di awal pertandingan. Namun belum membuahkan gol. Demikian pula peluang yang didapat oleh Alex Berenguer belum mampu menjebol gawang Parma yang dikawal kiper Luigi Sepe. Gol yang dinantikan Torino kemudian hadir pada saat pertandingan memasuki menit ke 15. Berawal dari tendangan sudut yang dilakukan oleh Alex Berenguer. Bek Nicolas N'Koulou berhasil menyambar bola dengan tandukannya untuk merobek gawang Parma yang dikawal kiper Luigi Sepe. https://www.instagram.com/p/CBsN-lqDYMJ/ Nicolas Nkoulou merayakan golnya dengan berlutut sebagai bentuk dukungan kepada gerakan "Black Lives Matter" di Amerika Serikat. 1-0 Torino memimpin. Skuat asuhan pelatih Roberto D'Aversa mulai bermain terbuka dengan membalas serangan Torino. Parma mengandalkan 3 penyerang di lini depan yaitu Gervinho, Andreas Cornelius dan Dejan Kulusevski untuk membongkar pertahanan tim tuan rumah. Namun baru di menit ke 30, Parma berhasil menyamakan skor 1-1 lewat kerjasama apik Gervinho dan gelandang Juraj Kucka. Gervinho berhasil menguasai bola liar dan kemudian mengirimkannya kepada Kucka yang tanpa kesulitan menaklukkan kiper Salvatore Sirigu, skor imbang 1-1. Il Toro berusaha keras menyerang gawang Parma yang dikawal kiper Luigi Sepe, namun serangan Soualiho Meite dan Tomas Rincon selalu berhasil dipatahkan barisan pertahanan Parma yang digalang Riccardo Gagliolo, Bruno Alves, Simone Iacoponi dan Matteo Darmian. Torino mendapatkan peluang emas setelah Simone Edera mengirimkan beberapa umpan silang bagus di kotak pinalti Parma. Salah satunya berhasil ditanduk dengan baik oleh Lorenzo De Silvestri. Akan tetapi bola masih bisa diredam kiper Luigi Sepe. Babak pertama berakhir dengan skor 1-1. Babak Kedua Torino vs Parma : Memasuki babak kedua Andrea Belotti dan Simone Zaza langsung menggebrak pertahanan lawan. Simone Zaza mendapatkan peluang emas untuk mencetak gol yang bagus tetapi kiper Luigi Sepe berhasil menggagalkan tendangan Zaza dengan penyelamatan hebat pada menit ke 47’. Namun semenit kemudian Torino mendapatkan hadiah pinalti setelah pemain belakang Parma Calcio 1913 Simone Iacoponi menjatuhkan Simone Edera di kotak terlarang. Simone Iacoponi diganjar kartu kuning dan Il Toro mendapat hadiah pinalti pada menit ke-48. Akan tetapi peluang emas untuk kembali menambah unggul dari titik putih gagal dimanfaatkan dengan baik oleh Andrea Belotti yang maju sebagai algojo Torino. Tendangan Andrea Belotti masih bisa diblok oleh kiper Parma Luigi Sepe syang tampil gemilang. https://www.instagram.com/p/CBsLYPwBRvX/ Parma berusaha balas menekan melalui Dejan Kulusevski dan Gervinho yang merepotkan kiper Sirigu. Sebaliknya, Torino mendapat peluang bagus saat Edera menanduk umpan silang Ola Aina namun masih melebar. Satu peluang bagus terakhir diperoleh Torino saat Belotti mengirim umpan matang kepada De Silvestri, namun upaya tersebut masih dapat dipatahkan oleh Riccardo Gagliolo. Hingga pertandingan berakhir skor imbang 1-1 tetap bertahan. Hasil ini tidak mengubah posisi Torino dalam klasemen sementara Seri A Liga Italia. Il Toro tetap berada pada peringkat ke-15 dengan 28 poin, sedangkan Parma berada di peringkat delapan dengan koleksi 36 poin. Susunan pemain Torino vs AC Parma: Torino (3-5-2): Salvatore Sirigu, Armando Izzo, Nicolas N'Koulou, Gleison Bremer, Lorenzo De Silvestri, Soualiho Meite, Tomas Rincon, Simone Edera (Sasa Lukic 83'), Alex Berenguer (Ola Aina 68'), Andrea Belotti, Simone Zaza Pelatih : Moreno Longo Parma (4-3-3): Luigi Sepe, Matteo Darmian (Vincent Laurini 85'), Simone Iachoponi, Bruno Alves, Riccardo Gagliolo, Juraj Kucka (Gaston Brugman 85'), Matteo Scozzarella (Hernani 69'), Jasmin Kurtic, Dejan Kulusevski, Andreas Cornelius, Gervinho (Gianluca Caprari 73') Pelatih : Roberto D'Aversa
Torino vs AC Parma 1-1 : Il Toro Gagal Pertahankan Kemenangan
Minggu, 21 Juni 2020 - 18:37 WIB
Baca Juga :