Norwich City vs Southampton 0-3, Norwich Terancam Degradasi

Norwich City vs Southampton 0-3 gol pertama (Foto : )

Serangan Southampton membuahkan hasil empat menit selepas kick off babak kedua. Striker Danny Ings membawa Southampton memimpin lewat sepakan cantiknya ke pojok kanan atas gawang Norwich City yang dijaga kiper Tim Krul, 1-0.[caption id="attachment_338512" align="alignnone" width="900"] Striker Danny Ings membawa Southampton memimpin lewat sepakan cantiknya ke pojok kanan atas gawang Norwich City yang dijaga kiper Tim Krul, 1-0. (Foto : Southampton)[/caption]Semangat para pemain Southampton makin meningkat dan makin aktif menyerang gawang Tim Krul. Danny Ings melakukan serangan cepat diakhiri umpan sodoran kepada Stuart Armstrong. Tanpa menyia nyiakan peluang , Stuart Armstrong melepas tembakan keras untuk menjebol gawang Tim Krul dan merubah kedudukan menjadi 2-0.Norwich City berusaha bangkit mengejar defisit 2 gol dari Southampton. Norwich membuka peluang dari umpan tarik cukup matang yang dilakukan oleh Josip Drmic. Akan tetapi  Teemu Pukki kurang sigap dalam menuntaskan penyelesaian akhir meski sudah berdiri bebas di tengah kotak penalti lawan. Bola dengan mudah dihalau barisan pertahanan tim tamu.Usaha Norwich City mengejar ketinggalan membuka pertahanan skuat asuhan pelatih Daniel Farke. Hal ini dimanfaatkan dengan baik oleh Nathan Reymond, dan Michael Obafemi yang melakukan serangan dari sisi kiri pertahanan Norwich City.[caption id="attachment_338508" align="alignnone" width="900"] Nathan Reymond, berhasil mencetak gol ketiga Southampton memanfaatkan kerjasama dengan Michael Obafemi untuk menaklukkan kiper Norwich City Tim Krul, 3-0. (Foto : Southampton)[/caption]Michael Obafemi memberikan umpan matang kepada Nathan Redmond sebelum melewati hadangan Ben Godfery. Nathan Redmond  dengan tenang memperdaya kiper Tim Krul untuk menambah keunggulan Southampton menjadi 3-0 pada menit ke-79.Norwich lebih banyak tertekan dan berusaha meredam derasnya serangan Southampton sebelum pertandingan berakhir. Skor tidak berubah 3-0 untuk tim tamu saat wasit meniup peluat panjang.Kekalahan ini membuat Norwich City makin terbenam di peringkat 20 dan terancam degradasi sebagai juru kunci klasemen sementara Liga Inggris. Norwich City total mengumpulkan 21 poin dari catatan 5 kemenangan, 6 kali meraih hasil imbang, dan 19 kali menelan kekalahan.Sebaliknya tambahan 3 angka membuat Southampton bertengger diurutan 13 klasemen sementara Liga Inggris. Southampton tercatat meraih 11 kali menang, 4 kali seri, dan 15 kali kalah dengan total poin 37 angka. Southampton mengumpulkan 37 point  dan menggusur posisi Newcastle United (35) yang baru bertanding Minggu (21/6).Dipertandingan selanjutnya Norwich akan tampil lebih awal pada Rabu (24/6) waktu setempat menjamu Everton dalam upaya mereka menjaga asa bertahan di kasta tertinggi Liga Inggris. Sedangkan Southampton baru main sehari kemudian dengan menjamu Arsenal di St. Mary's.   [caption id="attachment_338507" align="alignnone" width="900"]