Sergio Ramos ingin pensiun di stadion baru Santiago Bernabeau. Real Madrid kini sedang merenovasi Stadion Santiago Bernabeu saat kompetisi La Liga Spanyol dihentikan sementara akibat Pandemi virus Corona. Bek tangguh Sergio Ramos mempertimbangkan untuk pensiun di Real Madrid beberapa musim terakhir. Pemain dengan nama lengkap Sergio Ramos Garcia ini sudah memperkuat Real Madrid sejak musim kompetisi 2005.Pemain kelahiran 30 Maret 1986 ini merupakan produk akademi sepak bola Sevilla. Ramos melakukan debutnya di tim senior Sevilla saat berusia 18 tahun pada 1 Pebruari 2004 ketika Sevilla kalah 0-1 dari Deportivo La Coruna.Selama satu musim memperkuat Sevilla dari 2004-2005, Sergio Ramos sudah bermain sebanyak 39 pertandingan dan berhasil menyumbangkan 2 gol.Ramos kemudian hengkang dari klub Andalusia tersebut ke Real Madrid pada tahun 2005 dengan biaya transfer 27 juta poundsterling untuk kontrak jangka panjang selama delapan musim. Ini menjadi rekor bayaran pemain muda termahal yang dibeli Los Blancos.Di Los Galacticos, Ramos mengenakan nomor punggung 4 yang sebelumnya dikenakan oleh mantan pemain legendaris Real Madrid dan tim Matador, Fernando Hierro.[caption id="attachment_332966" align="alignnone" width="900"] Sukses meraih berbagai gelar bersama Real Madrid sejak musim kompetisi 2005 hingga 2020, bek Sergio Ramos berencana pensiun di Real Madrid jika kontraknya tidak diperpanjang lagi setelah berakhir musim 2021. (Foto : Sergio Ramos)[/caption]Kini setelah meraih berbagai gelar bersama El Real, Ramos mulai memikirkan untuk mengakhiri karirnya di Santiago Bernabeu. Namun saat ini Real Madrid sedang merenovasi Stadion Santiago Bernabeu setelah kompetisi La Liga Spanyol dihentikan sementara akibat wabah Pandemi virus Corona sejak Maret 2020.Renovasi besar besaran stadion yang menjadi markas besar Los Blancos ini diperkirakan akan menghabiskan biaya sebesar 500 juta pound (sekitar Rp9,7 triliun). Renovasi Stadion Santiago Bernabeu diperkirakan rampung akhir tahun.Stadion Santiago Bernabeu baru tersebut diperkirakan akan memiliki atap yang dapat dibuka dan ditutup sesuai kebutuhan cuaca saat pertandingan digelar.Berkaitan dengan renovasi stadion dan rencana kembali diputarnya La Liga Spanyol membuat Manajemen El Real memilih stadion tempat latihan resmi mereka yaitu stadion Alfredo Di Stefano di Valdebebas saat bertindak sebagai tuan rumah dalam lanjutan La Liga Spanyol yang tinggal menyisakan 11 pertandingan lagi.[caption id="attachment_332967" align="alignnone" width="900"] Bek tangguh Real Madrid Sergio Ramos memberikan kontribusi besar bagi klub ibu kota Spanyol tersebut dengan memenangkan 4 gelar Liga Spanyol dan trofi Liga Champions sejak bergabung dari Sevilla pada 2005. (Foto : Sergio Ramos)[/caption]Kontrak Ramos saat ini sudah menginjak usia 34 tahun akan habis pada 2021 dan masa depan bek kelahiran Camas Spanyol tersebut bersama Real Madrid masih belum pasti karena perpanjangan kontraknya belum diperpanjang.Ramos sangat berjasa besar memberikan sukses kepada