Agnes Monika atau kini dikenal dengan nama Agnez Mo memperlihatkan penampilannya berupa patung lilin yang akan dipamerkan di museum Madame Tussauds Singapura. Agnes Monika dikenal sebagai penyanyi multitalenta asal Indonesia. Tidak hanya menyanyi, ia juga pandai berakting, menari, bahkan rap.Agnez Mo jadi salah satu penyanyi tersukses Tanah Air dan kini juga sukses berkarir di luar negeri. Teman kolaborasinya tak tanggung tanggung adalah penyanyi hip-hop ternama asal AS, Chris Brown.Ia bahkan pernah menyabet 170 penghargaan, termasuk 8 piala Panasonic Awards, 5 piala Nickelodeon Indonesia Kids' Choice Awards dan 4 penghargaan MTV Indonesia Awards.Karena sederet prestasinya inilah mantan artis cilik itu dipilih langsung oleh yayasan museum Madame Tussauds untuk dibuatkan patung lilin.Penyanyi berusia 32 tahun itu akan menjadi selebritas Indonesia pertama yang patung lilinya akan dipajang pada museum Madame Tussauds Singapura.Agnez sendiri telah melakukan pengukuran pada 9 November 2019 lalu. Dan ternyata patung tersebut sudah mulai terlihat bentuknya.Lewat unggahan akun Instagramnya, Agnez Mo mengungkapkan bahwa patung lilinya telah rampung dan siap dirilis pada awal tahun 2020.Namun perilisan patung lilin Agnes terpaksa ditunda karena adanya wabah virus Covid-19.Dalam foto tersebut memperlihatkan sebuah patung bagian kepala Agnez Mo yang benar-benar terlihat detail dengan aslinya.https://www.instagram.com/p/CAfLO4lpAf8/?utm_source=ig_web_copy_link"Update sedikit dari Agnez Mo x Madame Tussauds. Tak bisa menunggu untuk yang satu ini," tulis kekasih Raphael Maitimo ini."Kami seharusnya merilis patung ini pada awal tahun, sayangnya karena situasi sekarang, harus tertunda," sambungnya lagi.https://www.instagram.com/p/CAhRBjSJsgt/?utm_source=ig_web_copy_linkDalam percakapan wawancara bersama perwakilan Madame Tussauds, Agnez mengungkapkan bahwa dirinya puas dengan hasil patungnya."Ya, karena aku percaya pada tim untuk bisa membuat patung itu sama persis dengan aku. Tim betul-betul bekerja dengan sangat baik membuat patung itu mirip denganku setiap inchi atau meternya," kata Agnez pada Florence, Marketing Management Madame Tussauds Singapura.Museum Madame Tussauds merupakan museum lilin paling prestisius di dunia. Tidak sembarang tokoh dapat dipajang di museum ini.Dan Agnez Mo akan bergabung dengan tokoh terkenal lainnya, terutama bintang Asia, di Museum Madame Tussauds Singapura. Seperti Jackie Chan, Bruce Lee, Shah Rukh Khan, dan Amita Bachan.
Tampilan Boneka Lilin Agnez Mo Yang Akan Dipajang Madame Tussauds Singapura
Selasa, 26 Mei 2020 - 22:46 WIB
Baca Juga :