Warga Lebak dihebohkan dengan beredarnya rekaman video, saat ratusan warga berebut masuk sebuah pusat perbelanjaan yang berada di Kota Rangkasbitung, Lebak, Banten, hanya untuk membeli keperluan saat berlebaran. Di tengah pandemi virus covid -19 yang melanda Indonesia, masih banyak dari sebagian warga Lebak yang tidak memperhatikan dampak penyebarab dari virus covid -19, dengan tidak memperhatikan himbauan protokol kesehatan penyebaran virus covid -19 dari pemerintah.Rekaman video yang sempat menghebohkan warga di Kabupaten Lebak, Banten, dimana terlihat ratusan warga berkumpul di pintu masuk sebuah pusat perbelanjaan yang bearda di Kota Rangksbitung, mereka saling berdesakan dan berebut masuk saat pintu dibuka.Di tengah pandemi virus covid -19 yang melanda Indonesia, masih banyak dari sebagian warga lebak yang tidak memperhatikan dampak penyebarab dari virus covid -19, dengan tidak memperhatikan himbauan protokol kesehatan penyebaran virus covid -19 dari pemerintah.Yusuf salah satu warga menyayangkan, sikap warga yang tidak mengindahkan protokol kesehatan di tengah pandemi virus covid -19. Warga rela berkumpul dengan masa yang banyak, hanya untuk membeli baju baru saat lebaran. Padahal saat ini, di lebak sudah ada kasus positif covid -19, apalagi penyebarab virus sangat masiv, seharusnya warga mengikuti himbauan pemerintah dengan menjalankan protokol kesehatan, dengan tidak berkumpul dengan masa banyak, dan selalu menjaga batas. Siti Ma’rufah | Lebak, Banten
Warga Lebak Dihebohkan Beredarnya Video Warga Berebut Masuk Pusat Perbelanjaan
Jumat, 22 Mei 2020 - 17:37 WIB
Baca Juga :