AC Milan dikabarkan mengincar kiper timnas Serbia yang kini tengah merumput bersama Stade de Reims, Predrag Rajkovic sebagai pengganti Gianluigi Donnarumma. Kontrak kiper andalan Rossoneri tersebut akan segera berakhir pada Juni 2021. Akan tetapi, hingga saat ini kiper timnas Italia itu belum juga memutuskan akan memperpanjang kontraknya di San Siro. Milan yang tidak ingin melepas Donnarumma secara gratis sudah menyiapkan Predrag Rajkovic.Ketertarikan raksasa Liga Italia pada pemain bola asal Serbia setelah ia mempunyai catatan yang apik bersama Stade de Reims. Dari 27 pertandingan di Liga Prancis 2019-2020, Rajkovic hanya kemasukan 18 kali dan menjadi kiper dengan jumlah cleansheet terbanyak di Ligue 1 musim ini yaitu 12 kali. Sementara di ajang lainnya seperti Coupe de la Ligue ia tampil sebanyak 3 laga.Rajkovic bahkan mengungguli penjaga gawang Paris Saint-Germain, Keylor Navas yang mencatatkan 11 clean sheet dengan jumlah laga yang sama.kiper bertinggi badan 192 sentimeter itu pun membantu Reims menjadi tim dengan jumlah kebobolan paling sedikit di Liga Prancis dengan hanya kebobolan 21 gol hingga Liga Prancis dihentikan saat memasuki pekan ke-28 akibat virus Corona. Ia juga mampu membawa klubnya finis di peringkat ke 5 klasemen dengan raihan 41 poin.Predrag Rajkovic sebelumnya juga tercatat pernah membela Red Star Belgrade dan sudah 13 kali tampil untuk tim nasional Serbia sejak menjalani debutnya pada Agustus 2013 lalu.Kiper 24 tahun ini juga telah sudah menjadi andalan Serbia sejak level yunior. Ia menjadi kapten saat Serbia meraih gelar Piala Dunia U-20 2015.Menurut laman transfermarkt, harga pasar Rajkovic hanya berada di kisaran 5,5 juta euro atau setara Rp 88,8 miliar.
AC Milan Incar Predrag Rajkovic untuk Gantikan Gianluigi Donnarumma
Selasa, 19 Mei 2020 - 22:42 WIB
Baca Juga :
Liga Europa: Liverpool & AC Milan Tersingkir Di Perempatfinal, Ini Empat Tim Yang Lolos Ke Semifinal
Hasil Lengkap : Ronaldo Hattrick, Manchester United Gagal Menang Sampai Tumbangnya Juventus & Bayern