Menpora Zainudin Amali Kenalkan Senam Stay At Home di Acara Pesbukers ANTV

menpora - pesbukers (Foto : )

Minggu, 17 Mei 2020 program unggulan ANTV, Pesbukers kedatangan Menteri Pemuda dan Olahraga, Muhammad Zainudin Amali yang ingin kenalkan Senam Stay At Home kepada artis Pesbukers dan penonton di rumah. Datang sebelum acara mulai, Zainudin Amali ditemui oleh General Manager Produksi ANTV, Kelly da Cunha dan salah satu artis Pesbukers Eko Patrio. Kedatangan Menpora ke ANTV ternyata ingin memberikan informasi menarik untuk pecinta Pesbukers, yakni memperkenalkan senam SAH yang artinya Senam Stay at Home. Senam SAH atau senam Stay at Home ini adalah sebuah terobosan baru yang dibuat oleh Kemenpora yang sudah dikenalkan ke masyarakat sejak akhir April lalu. [caption id="attachment_323406" align="alignnone" width="1280"] Menpora Zainudin Amali bersama Eko Patrio[/caption]

"Kami di menpora membuat terobosan baru yakni sebuah senam dengan gerakan sederhana dengan musik yang asik. Namanya senam SAH atau senam Stay at Home." Ujar Menpora Zainudin Amali kepada sesudah ia mengisi acara di Pesbuker Antv.
Baca Juga: UEFA Berencana Tuntaskan Kompetisi Sepak Bola Eropa Bulan Agustus
"Senam ini bisa dilakukan oleh semua kalangan, baik sendiri, keluarga maupun kelompok. Dan yang ikuti senam SAH ini bisa mendapatkan hadian ratusan juta rupiah karena senam ini dilombakan." Tambah Menpora.
[caption id="attachment_323409" align="alignnone" width="1280"] Menpora Zainudin Amali setelah mengisi acara Pesbukers ANTV[/caption] So, untuk masyarakat yang ingin tahu gerakan senam SAH ini, kalian bisa lihat langsung di akun instagram milik Kemenpora di @kemenpora, karena semua petunjuk lengkap ada disitu. Lomba ini sendiri sudah berlangsung sejak April dan akan berakhir pada Agustus 2020. Untuk pemenang akan diumumkan dua minggu sekali dan akan diakhiri dengan acara grand final. Info lengkapnya ada di Instagram Kemenpora. https://www.instagram.com/p/CASKyrNhzBr/ Senam yang mudah diikuti ini ternyata membuat sederet artis Pesbukers pun mencoba melakukannya. Seperti raffi Ahmad, Ruben Onsu, Vega Darwanti dan Wendy Cagur. Well, kalau artis Pesbukers saja ingin mencoba senam SAH milik Kemenpora, bagaimana dengan kalian? Ingat ya, untuk caranya kalian bisa melihat langsung di akun instagram ofisial milik Kemenpora. Selamat mencoba. https://youtu.be/yBEzGZuE3PI