Mensos dan Kabareskrim Salurkan Bantuan Sembako

Mensos dan Kabagreskrim Salurkan Bantuan (Foto : )

Menteri sosial dan Kabareskrim Mabes Polri, menyalurkan bantuan sembako dari Presiden Jokowi, kepada warga di RW 3 Kelurahan Krukut, Tamansari, Jakarta Barat, Sabtu (16/5/2020). Pembagian sembako dari Presiden Jokowi, di wilayah Krukut ini merupakan untuk ketiga kalinya, dan telah diterima oleh seribu lebih kepala keluarga.Menteri Sosial Juliari P Batubara, bersama dengan Kabareskrim Komjen Pol. Listyo Sigit Prabowo, mendatangi kawasan pemukiman padat penduduk di RW 3, Kelurahan Krukut, Tamansari, Jakarta Barat.Kedatangan kedua pejabat ini, bertujuan untuk menyalurkan bantuan sembako dari Presiden Jokowi, kepada warga yang terdampak covid-19.Pembagian sembako kali ini, merupakan untuk ketiga kalinya di wilayah padat penduduk ini, dengan jumlah penerima lebih dari seribu kepala keluarga.Penyaluran atau pembagian bantuan sembako ini, mendapat pengawalan dan pengawasan langsung dari Mabes Polri.Hingga saat ini, belum ditemukan kecurangan dalam pembagian atau penyaluran bantuan sosial terhadap para warga yang terdampak covid-19.Rencananya, pembagian atau penyaluran bantuan sembako ini,akan terus dilakukan hingga wabah covid-19 berakhir. Ong Suhirman | Jakarta