Sebanyak seratus dua belas orang pekerja jaringan gas rumah tangga, yang berasal dari berbagai daerah pulau Jawa yang masuk ke Kabupaten Sarolangun, pada akhir April lalu, dilakukan rapid test oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Sarolangun, Jambi. Rapid test yang dilakukan oleh Dinas Kesehatan Sarolangun, untuk mewaspadai dan mencegah penularan virus corona yang saat ini masih mewabah.Dinas Kesehatan Sarolangun yang di kawal tim gugus tugas percepatan penanganan covid-19, lakukan rapid test terhadap seratus dua belas orang pekerja jaringan gas rumah tangga, yang berasal dari berbagai daerah pulau Jawa.Seratus dua belas pekerja asal pulau Jawa dilakukan pengecekan suhu tubuh, dan pengecekan secara klinis serta di ambil sampel darah, untuk diuji dalam rapid test pendeteksi virus corona.Pemeriksaan yang di lakukan petugas guna mewaspadai penyebaran virus corona, dan memutuskan mata rantai covid-19 yang saat ini terus mewabah.Rapid test terhadap seratus dua belas orang pekerja asal pulau Jawa dilakukan di rumah singgah, tepatnya di Desa Sri Pelayang, Kecamatan Sarolangun, Jambi.Selain itu, pengecekan terhadap seratus dua belas orang pekerja asal pulau Jawa atas kehendak masyarakat, dan warga setempat yang mengawatirkan keberadaan para pekerja asal pulau Jawa terinfeksi virus corona, karena mereka berasal dari zona merah.Meski hasil rapid test negative, namun seratus sembilan pekerja, diminta untuk mengikuti imbauan pemerintah, agar menggunakan masker saat keluar rumah dan selalu menjaga kebersihan.Saat ini para pekerja dalam katagori orang tanpa gejala, dan masih dalam pemantauan selama tujuh hingga empat belas hari kedepan, akan di lakukan rapid test kembali. Arizal Antoni-Egoni Salihin | Kabupaten Sarolangun, Jambi
Cegah Penyebaran Covid-19, 112 Pekerja Jargas Asal Pulau Jawa Lakukan Rapid Test
Jumat, 1 Mei 2020 - 17:37 WIB
Baca Juga :