Saat banyak industri kecil tutup akibat pandemi corona, pengrajin tas di Penggilingan Jakarta Timur, malah dapat order besar. Pemesannya Presiden Joko Widodo atau Jokowi.
Pemandangan kontras terdapat di sebuah pertokoan kawasan Penggilingan, Jakarta Timur. Di saat banyak tempat usaha tutup, ada sebuah toko yang sibuk menyelesaikan pesanan tas dalam jumlah besar.
Pemilik usaha Sri Sahwani mengatakan, mereka telah menerima order 40 ribu tas dari Presiden Jokowi. Order ini harus selesai dalam waktu 10 hari saja.
[caption id="attachment_314344" align="alignnone" width="900"] Tas akan digunakan Jokowi untuk bagi-bagi sembako (ANTV/Hartono)[/caption]
Tas yang dibuat akan digunakan Jokowi untuk memberi bantuan sembako kepada masyarakat lapisan bawah yang terdampak pandemi Covid-19. Namun Sahwani enggan menyebut berapa nilai pesanan yang diterima.
Guna menyelesaikan pesanan tepat waktu, Sahwani mengerahkan delapan penjahit dan delapan tenaga lainnya untuk pengemasan.
Namun menurut Sahwani, delapan penjahit itu hanya mampu menyelesaikan 8 ribu tas dalam waktu 10 hari. Sisanya sebanyak 32 ribu tas, ia bagi-bagi ke beberapa penjahit yang masih buka di Jakarta dan Bogor, Jawa Barat.
Hartono I Jakarta
Baca Juga :