Polres Pelabuhan Tanjung Perak dirikan dapur umum dan bagikan nasi bungkus kepada masyarakat. Dalam sehari ada 1000 nasi bungkus didistribusikan melalui lima polsek untuk menghindari kerumunan warga. Setiap hari suasana sibuk terlihat di dapur umum yang didirikan didepan Mapolres Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya. Dapur umum ini berdiri setelah resmi diberlakukan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Kota Surabaya.Setiap harinya ada belasan polisi wanita dan ASN yang bertugas disibukkan menyiapkan sekitar 1000 nasi bungkus yang berganti menu setiap harinya. Nantinya nasi bungkus ini akan diberikan kepada masyarakat yang merosot pendapatannya karena terdampak covid-19. Saat menjelang waktu berbuka puasa nasi bungkus ini akan dibagikan kepada warga yang membutuhkan.Kapolres Tanjung Perak, AKBP Ganis Setyaningrum mengatakan pemberian nasi bungkus ini sebagai wujud bakti social, untuk membantu masyarakat yang kesulitan mata pencaharian karena terdampak pandemi covid-19. Sementara untuk menghindari kerumunan warga, proses pendistribusian akan dilakukan melalui lima polsek jajaran Polres Pelabuhan Tanjung Perak. Nasi yang dibagikan juga dipantau oleh petugas gizi dari Puskesmas Perak Timur dan dinyatakan memenuhi standar gizi.Rencananya dapur umum ini akan terus membagikan nasi bungkus hingga masa pandemi covid-19 berakhir. Sementara itu himbauan kepada warga agar tetap berada di rumah juga terus disampaikan. Warga juga diminta agar selalu menjaga kebersihan diri dan lingkungan agar terhindar dari penularan covid-19.Zainal Azhari | Surabaya, Jawa Timur
Polres Pelabuhan Tanjung Perak Dirikan Dapur Umum dan Bagikan Nasi Bungkus
Rabu, 29 April 2020 - 03:16 WIB
Baca Juga :