Pemerintah Jerman lewat Menteri Luar Negeri Heiko Maas, mengecam keputusan Donald Trump yang menghentikan pemberian dana kepada WHO. Pemerintah Jerman mengecam keputusan Presiden Amerika Serikat Donald Trump untuk menghentikan pendanaan bagi Organisasi Kesehatan dunia (WHO).Kecaman pemerintah Jerman itu disampaikan Menteri Luar Negeri Heiko Maas. Maas juga mengingatkan Trump untuk tidak menyalahkan pihak lain atas krisis akibat wabah corona.“Menyalahkan yang lain tidak akan membantu. Virus tidak mengenal perbatasan,” tulis Maas di Twitter seperti dilansir AFP, Rabu (15/4/2020).Maas menambahkan bahwa salah satu investasi terbaik yang dapat dilakukan adalah memperkuat PBB, terutama WHO yang saat ini kekurangan biaya untuk pengembangan dan distribusi alat tes dan vaksin.Sebelumnya, Trump mengumumkan penghentian dana untuk WHO dan beralasan bahwa badan kesehatan PBB itu telah melakukan salah kelola yang parah terkait wabah corona. Amerika Serikat merupakan penyumbang terbesar bagi WHO, dengan menyalurkan dana US$ 400 juta tahun lalu.Lebih jauh Maas menekankan pentingnya negara-negara bekerja sama secara erat untuk melawan wabah corona. Sebelumnya, Maas pernah menyerang pemerintahan Trump terkait respon AS atas krisis corona. Dalam wawancara dengan majalah Der Spiegel pekan lalu, Menlu Jerman itu menyebut bahwa pemerintah AS telah meremehkan virus corona terlalu lama.
Jerman Kecam Tindakan Trump yang Hentikan Dana untuk WHO
Rabu, 15 April 2020 - 17:57 WIB
Baca Juga :