PT Kereta Api Indonesia daerah operasional 2 Bandung, kembali menyesuaikan jadwal operasional kereta api dari dan menuju DKI Jakarta. Hal itu, dilakukan seiring mulai diberlakukannya Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Jakarta. PT KAI Daop II Bandung, melakukan pengurangan perjalanan kereta api menuju arah Jakarta, setelah pemerintah DKI Jakarta menerapkan PSBB, di wilayahnya. Total tujuh perjalanan kereta api menuju kea arah Jakarta dibatalkan, terhitung mulai Jumat (10/4/2020) hingga Kamis (23/4/2020).Manager Humas PT KAI Daop II Bandung, Noxy Citrea mengatakan, di wilayah Daop II Bandung, masih tersedia beberapa perjalanan ke arah Jakarta, yang diantaranya, dua kereta api Argo Parah yang, dua kereta api Walahar dan dua kereta api Serayo pagi.Noxy menambahkan, bahwa jika sebelumnya kereta api lokal Walahar relasi Purwakarta-Tanjung Priok, perjalanannya dibatalkan mulai hari Jumat, sepuluh April 2020, maka untuk tetap memberikan pelayanan, kereta tersebut masih dioperasikan dengan kapasitas angkut hanya lima puluh persen, untuk penerapan pshycal distancing. Sementara itu, untuk memberikan informasi terbaru terkait perjalanan kereta api, PT KAI memberikan layanan kepada masyarakat melalui saluran resmi, milik perusahaan diantaranya, website kai.id/aplikasi kai access serta contact center 121. Asep Bar Bara | Bandung, Jawa Barat
PSBB di Jakarta, PT KAI Daops II Sesuaikan Jadwal Kereta Api
Sabtu, 11 April 2020 - 22:09 WIB
Baca Juga :