Hilang di Laut Sejak 12 Maret lalu, 4 dari 7 Awak Kapal Nelayan Ditemukan Selamat

evakuasi nelayan (Foto : )

Sempat terombang ambing di tengah laut selama 8 jam menggunakan papan kayu, keempat awak itu ditemukan kapal nelayan lainnya KM Ketemu Jaya. Setelah dilaporkan hilang sejak 12 Maret Lalu, empat dari tujuh awak kapal nelayan yang tenggelam di perairan Bintan, Kepulauan Riau berhasil ditemukan dalam keadaan selamat.Keempat awak kapal tersebut sempat terapung selama delapan jam di laut sebelum diselamatkan oleh kapal nelayan KM Ketemu Jaya.Sempat “menginap” 4 hari di KM Ketemu Jaya, keempat orang yang terdiri dari nahkoda dan 3 ABK itu kemudian diserahkan ke kapal Basarnas.Menurut Kepala Basarnas Tanjungpinang, Mu’min Maulana, evakuasi keempat awak kapal tersebut dilakukan setelah tim sar memperoleh informasi melalui radio bahwa keempat awak kapal diselamatkan oleh kapal nelayan KM Ketemu Jaya.   ari cerita korban Junaidi yang merupakan nahoda kapal, mereka sempat terapung di laut selama delapan jam menggunakan sebilah papan.Kini keempat awak kapal tersebut telah diserahkan kepada agen kapal dan keluarga mereka yang berada di Batam.Sebelumnya Tim Sar gabungan juga berhasil mengevakuasi tiga awak kapal lainnya, yang juga diselamatkan oleh kapal kargo di tengah laut beberapa jam setelah kapal mereka tenggelam. Kurnia Syaifullah | Bintan, Kepulauan Riau