Tumpengan HUT ke-27 ANTV berjalan hikmat dan penuh harap. Dihadiri para petinggi ANTV, tumpengan membuka live HUT ANTV. antvklik.com Stasiun televisi ANTV hari ini merayakan HUT ke-27 yang dipusatkan di Lapangan Banteng, Jakarta Pusat. Sebelum live HUT ANTV didahului tumpengan. Acara ini dihadiri para petinggi ANTV yakni Presiden Direktur ANTV Achmad Zulfikar, Wakil Presiden Direktur ANTV Otis Hahijary, Pemimpin Redaksi ANTV Reva Deddy Utama dan para pimpinan ANTV lainnya.Dalam sambutannya Kiky, sapaan karib Achmad Zulfikar, mengatakan perayaan HUT kali ini dilangsungkan di tengah wabah yang meneror dunia virus corona. "Sebagai bentuk kepedulian anak bangsa, kami putuskan HUT kali ini tanpa dihadiri undangan dan penonton," tegasnya.Sedangkan Wakil Presiden Direktur ANTV Otis Hahijary mengatakan, tanda-tanda ANTV kembali ke stasiun televisi tier satu sudah terlihat. "Perlahan namun pasti kami membangun fondasi untuk menaikkan kembali ANTV. Tanpa India kita bisa meraih pemirsa," katanya.Otis mengatakan, menjelang pembukaan perayaan HUT ANTV, posisi share ANTV berada di peringkat ketiga. "Saya yakin kalau semua berjalan lancar, kita meraih peringkat satu," katanya.Acara yang penuh keakraban, canda, tawa, dan celetukan spontan itu diakhiri pemotongan tumpeng, kemudian makan bersama. Ulang tahun bawa bahagia.
Tumpengan HUT ke-27 ANTV Berjalan Hikmat dan Penuh Harap
Sabtu, 14 Maret 2020 - 20:52 WIB
Baca Juga :