, “Sebagai National Flag Carrier , Garuda Indonesia berkomitmen untuk senantiasa berperan aktif mendukung perkembangan sektor pariwisata nasional melalui berbagai keunggulan produk dan layanannya” tutur Ade R. Susardi, Direktur Layanan Pengembangan Usaha dan Teknologi Informasi Garuda Indonesia.Melalui program kolaborasi bersama ini, Garuda Indonesia memberikan potongan harga 40% untuk rute-rute penerbangan destinasi wisata unggulan. Seperti rute Jakarta-Denpasar pp; Jakarta-Labuan Bajo pp; Jakarta-Jogjakarta pp; Jakarta-Kulonprogo pp; Jakarta-Malang pp; Jakarta-Banyuwangi pp; Denpasar-Surabaya pp; Denpasar-Jogja pp; Denpasar-Labuan Bajo pp; Jakarta-Semarang pp; Jakarta-Medan pp; dan Jakarta-Makassar pp.Potongan harga tersebut dapat di akses dengan pembelian paket melalui Plataran atau Garuda Indonesia Holiday selama periode 12 Maret - 30 Juni 2020 untuk penerbangan hingga 28 Februari 2021.Selain potongan harga tiket, melalui program ini Garuda Indonesia juga menghadirkan added value lainnya berupa tambahan 500 miles untuk pendaftaran baru anggota GarudaMiles. Selain itu, bekerja sama dengan BCA dan BNI, bagi pengguna jasa yang membeli tiket dengan menggunakan kartu kredit bank partner tersebut akan mendapatkan penawaran khusus akses Business Lounge Garuda Indonesia.Keikutsertaaan Mustika Ratu pada program ini, turut menambah
Kampanye Nasional “Indonesia Destinasiku” Hadapi Dampak Virus COVID-19
Kamis, 12 Maret 2020 - 15:21 WIB
Baca Juga :