Sheffield vs Man City, Guardiola: Tak Janji Juara Masih Ada Derbi Manchester

Pep Guardiola selaku juru taktik Manchester City justru tak janji bisa membawa The Citizens juara FA Cup musim ini karena masih fokus hadapi Derbi Manchester akhir pekan ini (Foto : )

Manchester City bakal bertandang ke markas Sheffield Wednesday di pertandingan babak kelima Piala FA 2019-2020 pada Kamis 5 Maret 2020 dini hari WIB nanti. Namun Pep Guardiola selaku juru taktik Manchester City justru tak janji bisa membawa The Citizens juara FA Cup musim ini karena fokus hadapi Derbi Manchester. Dalam laga yang berlangsung di Stadion Hillsborough tersebut, Manchester City dipastikan dalam semangat tinggi pasca memenangkan League Cup atau Piala Liga Inggris pada akhir pekan lalu yang menjadi ketiga kali secara beruntun. Pada laga final, anak asuh Pep Guardiola menumpas Aston Villa dengan skor 2-1 di final.Manchester City musim lalu mengukir treble winner di Inggris, yakni juara Premier League, Piala Liga, dan Piala FA. Tapi musim ini peluang City menambah gelar juara musim ini bisa dibilang tinggal tersisa di Piala FA dan Liga Champions.Pasalnya di Liga Inggris mereka sudah tertinggal cukup jauh, 22 angka dari pimpinan klasemen sementara Liverpool. Karena itu, Sergio Aguero cs dipastikan akan tampil ngotot untuk memastikan tiket ke babak perempat final Piala FA.Namun Pep Guardiola selaku juru taktik Manchester City justru tak janji bisa membawa The Citizens juara FA Cup musim ini. Pep Guardiola tidak berani menganggap remeh Piala FA yang merupakan kompetisi sepak bola tertua di Inggris."Sepanjang karier saya belajar ketika tim memenangi sebuah trofi, mereka beristirahat dan bersiap untuk pertandingan selanjutnya," tandas Guardiola dalam jumpa pers jelang laga."Apa yang kami lakukan di Piala Liga dalam beberapa tahun sungguh menyenangkan, tetapi Piala FA selalu lebih sulit karena ia lebih penting bagi semua klub di Inggris. Kami bisa lolos ke perempat final dan itu yang ingin kami lakukan, fokus di situ dulu," tambah pelatih asal Spanyol ini."Pentingnya laga ini tidak terbantahkan. Mungkin lebih gampang main di Liga Premier,  untuk mencapainya kami harus sangat fokus," tutupnya.Soal rekor pertemuan, Manchester Biru tak pernah kalah dari Sheffield sejak lebih dari dua dekade.  Man City meraih tujuh kemenangan dan empat kali imbang atas Sheffield. Kekalahan terakhir Manchester City dari Sheffield terjadi pada musim 1993-1994.Usai laga ini mereka sudah ditunggu laga kontra rival sekotanya, Manchester United pada akhir pekan nanti. Derbi Manchester merupakan salah satu penentu nasib The Citizens di Liga Inggris. Jika gagal meraih kemenangan, maka mereka semakin membuka karpet merah bagi Liverpool untuk merebut trofi juara Liga Inggris.