Viral Perkelahian Dua Remaja Putri di Jalan Berseragam Sekolah

VIRAL PERKELAHIAN DUA PELAJAR (Foto : )

Video dua orang remaja putri baku hantam di jalan viral di media sosial, salah seorang dalam video berdurasi dua puluh delapan detik ini diketahui siswi Sekolah Menengah Kejuruan Negeri di Kota Padangsidempuan, Sumatera Utara. Pihak kepolisian Polres Padangsidempuan, kini sudah mengantongi identitas kedua remaja tersebut.Pertarungan ala gladiator dua remaja putri di jalan raya, tepatnya di jalan St Soripada Mulia, Padangsidempuan, Sumatera Utara, viral perkelahian tersebut viral di media sosial.Dalam rekaman video berdurasi dua puluh delapan detik tersebut, terlihat kedua remaja putri ini saling baku hantam, diketahui salah seorang remaja putri yang menggunakan celana olah raga, atau celana traing merupakan siswi SMK Negeri, di Kota Padangsidempuan.Petugas kepolisian sataun reserse kriminal Polres Padangsidimpuan, langsung melakukan olah tempat kejadian perkara, atau TKP, perkelahian dua remaja putri tersebut, selain itu polisi mengunjungi sejumlah sekolah yang dekat dengan tpk perkelahian setelah melakukan penyelidikkan pihak kepolisian Polres Padangsidempuan, kini sudah mengantongi identitas kedua remaja tersebut.Sementara itu, Sahmardan Ritonga, Wakil Kepala Sekolah SMK Negeri 1 Padangsidempuan mengatakan, setelah memeriksa rekaman video viral tersebut pihak sekolah membenarkan kejadian perkelahian antar remaja putri ini, namun saat ini sang anak sedang tugas diluar sekolah praktek kerja lapangan.Kasat Reskrim Polres Padangsidimpuan, Ajun Komisaris Polisi Bambang Herianto Tarigan mengaku, dari hasil penyelidikan polisi perkelahian antar dua remaja ini terjadi pada hari Jumat lalu, polisi sudah mengantongi identitas kedua remaja.Hingga kini video baku hantam dua remaja putri yang berdurasi dua puluh delapan detik ini, masih viral di media sosial di Kota Padangsidimpuan, sejumlah warga berharap agar pihak kepolisian dapat mengungkap identitas kedua pelaku dan menindak tegas pelaku pembuat video tersebut. Dedi Herianto |  Padangsidimpuan, Sumatera Utara