Marak puluhan warga yang terkena terjangkit wabah chikungunya, di Kampung Rawa Lele, Kelurahan Jombang, Kecamatan Ciputat, Kota Tangerang Selatan, membuat Wakil Walikota dan Dinas Kesehatan Kota Tangerang Selatan, melakukan tinjau lokasi. Satu per satu korban chikungunya didatangi dan meninjau untuk memberikan pengobatan ke setiap rumah warga, yang terjangkit virus chikungunya. Selain itu juga, melihat pemukiman warga agar bisa membersihkan lingkungannya, agar nyamuk tidak berkembang biak.Wabah virus chikungunya yang menyerang warga Kampung Rawa Lele, Kelurahan Jombang, Ciputat, Kota Tangerang Selatan, yang menghebohkan membuat Wakil Wali Kota Benyamin Dafnie dengan Dinas Kesehatan Kota Tangerang melakukan tinjau lokasi. Selain itu, dengan membawa tim medis kesehatan satu persatu korban tinjau, untuk mengetahui penyakit yang diderita oleh warga.Wabah virus chikungunya ini sudah terjadi dua minggu yang dialami warga Kampung Rawa Lele ini, sehingga sebanyak seratus dua puluh warga yang terjangkit virus chikungunya, kebanyakan warga merasakan virus chikungunya ini, di bagian persendian kaki maupun tangan, selain itu juga merasakan lemas sehingga hanya terbaring di tempat tidur.Benyamin Davnie, Wakil Wali Kota Tangerang Selatan mengatakan, dirinya sudah meninjau warga yang terkena penyakit chikungunya, ada dua hal yang akan dilakukan pertama, warga yang terkena penyakit chikungunya akan disembuhkan terlebih dahulu dengan mendirikan posko kesehatan di lokasi dan petugas medis akan berkeliling ke rumah warga setiap harinya, untuk mengecek kesehatan warga.Pejabat sementara Kepala Dinas Kesehatan Kota Tangerang Selatan, Deden mengatakan bahwa musim hujan ini, membuat nyamuk berkembang dengan cepat sehingga warga itu terkena penyakit chikungunya, namun banyaknya jumlah warga yang terkena virus chikungunya ini, membuat kita akan melakukan keliling pengobatan untuk warga.Salah seorang warga setempat Abin mengungkapkan, sebelumnya kita sudah mengajukan pembersihan lingkungan kepada Dinas Kesehatan Kota Tangerang Selatan, namun belum ada tanggapan sehingga virus itu cepat menyebabkan di warga Kampung Rawa Lele ini, ada sebanyak seratus lebih warga terjangkit virus chikungunya dan warga pun tidak bisa beraktivitas karena lemas.Pemerintah Kota Tangerang sebelum nya sudah ada program jumantik oleh Dinas Kesehatan di setiap kecamatan, untuk pencegahan berkembangnya nyamuk aedes aegypti dan aedes albopictus , yang kedua nya nyamuk berbahaya, bagi lingkungan warga, namun program tersebut kurang maksimal diterapkan di lingkungan warga, sehingga nyamuk tersebut berkembang biak dan menjadi virus setiap gigitan nyamuk tersebut.Rencananya Dinas Kesehatan akan mendirikan posko di lingkungan warga yang saat ini terjangkit virus chikungunya ini, agar warga tidak merasa ketakutan akan penyakit tersebut . Milhan Wahyudi | Kota Tangerang Selatan, Banten
Ratusan Warga Kampung Rawa Lele Terserang Chikungunya, Nyeri Sendi hingga Demam
Jumat, 14 Februari 2020 - 22:03 WIB
Baca Juga :