Bandara Sultan Thaha, Jambi, memperketat kewaspadaan masuknya virus corona. Seluruh penumpang yang tiba dari luar negeri maupun domestik diperiksa dengan cara scanning suhu tubuh. Dengan dirawatnya seorang pasien yang diduga terjangkit virus corona di Rumah Sakit Raden Mattaher, Jambi, antisipasi masuk wabah corona ke Kota Jambi terus dilakukan. Salah satunya cara pemeriksaan adalah dengan melakukan scanning suhu tubuh bagi para penumpang pesawat udara dari luar negeri yang mendarat di Bandara Sultan Thaha, Jambi. Pemerintah Kota Jambi sejak Senin (27/1/2020) melakukan scanning suhu tubuh, yang dilakukan oleh petugas bandara. Scaning tidak hanya dilakukan untuk para wisatawan atau warga negara asing yang berkunjung ke Jambi, tetapi terhadap semua penumpang pesawat rute domestik pun diwajibkan untuk melewati pemeriksaan suhu tubuh tersebut. Dalam arahannya, Walikota Jambi, Fasha, juga meminta semua rumah sakit di Kota Jambi untuk segera menyediakan ruang perawatan khusus, agar tidak menimbulkan kepanikan bagi warga Jambi, jika nanti kembali ditemukannya pasien yang diduga terjangkit virus corona. Sebelumnya, seorang guru sebuah sekolah ternama di Kota Jambi, masih menjalani perawatan di Rumah Sakit Umum Raden Mattaher, Jambi, karena terindikasi terjangkit virus corona. Pihak rumah sudah mengeluarkan pernyataan bahwa hasil pemeriksaan awal pasien tersebut hanya menderita infeksi saluran pernapasan atas atau ispa. Namun untuk hasil kesehatan secara menyeluruh, pihak rumah sakit masih menunggu hasil uji lab yang dilakukan oleh Kementerian Kesehatan di Jakarta. Bayu Alfarizi – Muhammad Alief | Jambi
Pemkot Jambi Wajibkan Semua Penumpang Pesawat Scanning Suhu Tubuh
Selasa, 28 Januari 2020 - 08:47 WIB
Baca Juga :