Petugas rescue dari Dinas Pemadam Kebakaran dan Dinas Pertanian melakukan berbagai upaya untuk membasmi lembing hitam, yang menyerang pemukiman warga di Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat, Jumat (20/12/2019). Namun, diduga kurang epektif serangan lembing hitam masih terjadi, bahkan semakin menyebar. Sejumlah petugas rescue dari Dinas Damkar dan Pertanian terus berupaya membasi lembing hitam di pemukiman warga sekitar perkebunan karet PTPN Cikumpay, Desa Kertamukti, Campaka Purwakarta. Salah satunya di rumah Dedi salah seorang warga yang rumahnya paling banyak diserang lembing hitam.Pembasmian hewan sejenis serangga ini dilakukan dengan alat penyemprot berisi obat insektisida atau bahan-bahan kimia beracun untk membasmi serangga. Kumpulan lembing hitam yang menempel di setiap sudut ruangan, seperti dinding, di atap dan di lantai, disemprot petugas.Selain itu, petugas juga melakukan pembakaran terhadap lembing-lembing tersebut. Namun upaya petugas ini diduga kurang epektif. Melihat jutaan lembing hitam masih hidup, merayap menyerbu rumah-rumah warga.Menurut Kepala UPTD pelindung tanaman Dinas Pangan Pertanian Purwakarta, Jawa Barat, Asep Ridwan, telah menggunakan penyemprotan terhadap lembing hitam. Sejauh ini menurutnya dikalim efektif dan jika masih terdapat serangga, dosis cairan obat akan ditambah. Pihaknya pun menduga serangan hama lembing hitam ini diduga dari tanaman sekitar termasuk pohon karet.Sementara itu, serangan lembing hitam masih terjadi dan menyebar terhadap sedikitinya lima rumah di areal ini. Warga pun masih resah, bahkan sebagian mengungsi ke tempat yang aman. Warga berharap petugas terus membantu membasi hewan jenis serangga tersebut. Agung Prasetio | Purwakarta, Jawa Barat
Serangga Lembing Hitam Serbu Pemukiman Warga di Purwakarta
Jumat, 20 Desember 2019 - 18:14 WIB
Baca Juga :