Oppo menjadi salah salah satu perusahaan pertama di dunia yang meluncurkan ponsel pintar atau smartphone 5G ditenagai prosesor Qualcomm Snapdragon 865 dan 765G. OPPO membuat pengumuman penting pada event tahunan Qualcomm Snapdragon Tech Summit di Hawaii, AS, yaitu akan menjadi salah satu perusahaan pertama dunia yang meluncurkan smartphone 5G yang ditenagai prosesor Qualcomm® Snapdragon ™ 865 di kuartal pertama 2020.OPPO juga mengumumkan, Reno3 Pro, yang akan diperkenalkan pada bulan ini, akan dilengkapi dengan prosesor generasi terbaru dari Qualcomm, Snapdragon 765G yang dilengkapi dengan 5G terintegrasi. Ini menjadikan Reno3 Pro menjadi handset pertama yang hadir dengan dukungan 5G dual-mode.“Prosesor Snapdragon 865 memberikan daya lebih pada perangkat kami dan menghadirkan smartphone flagship premium dengan dukungan 5G. Perangkat ini tampil lebih baik pada sisi kamera, gaming, dan kecerdasan buatan dengan kinerja yang ditingkatkan. Reno3 Pro, ditenagai Snapdragon 765G, memungkinkan pengguna merasakan konektivitas 5G yang unggul, Qualcomm® Snapdragon Elite Gaming ™, dan kinerja luarbiasa dalam perangkat yang sangat tipis. OPPO berencana meluncurkan lebih banyak produk 5G di masa depan, mendorong percepatan adopsi jaringan 5G di dunia,”kata Alen Wu, OPPO Vice President and President of Global Sales.
OPPO Luncurkan Ponsel 5G dengan Prosesor Snapdragon 865 dan 765G (Adv)
Jumat, 6 Desember 2019 - 14:27 WIB
Baca Juga :