Sahabat dan rekan mendiang Arswendo Atmowiloto segera menggelar Tribute To Arswendo Harta Paling Berharga melibatkan kalangan media, budayawan serta pekerja seni Rumah Cemara The Movie
Untuk mengenang mendiang Arswendo Atmowiloto, sejumlah sahabat serta rekan seperjuangan di berbagai media akan menggelar acara bertajuk Tribute to Arswendo Atmowiloto Harta Paling Berharga pada 30 November 2019 mendatang.
Agenda acara untuk mengenang sekaligus mengingat peran penting Arswendo sebagai sastrawan dan budayawan. Juga mengenal lebih jauh sosoknya yang akan terus hidup lewat karya-karya yang pernah dibuat dan diteladaninya.
Rangkaian pertemuan untuk memuluskan acara tersebut telah dimulai dan mendapatkan respon yang luar biasa dari sahabat-sahabat mendiang mantan Pemimpin Tabloid Monitor tersebut.
Seniman Butet Kartaredjasa pun demikian. Bagi Butet mendiang Arswendo Atmowiloto adalah salah seorang yang paling berjasa dalam hidupnya.
"Pak Ndo ini sudah menjadi bagian dari hidup saya. Kalau tidak ada Pak Ndo mungkin jalan hidup saya akan berubah. Tidak seperti sekarang ini," kata Butet Kartaredjasa.
Bahkan lewat mantan bos Arswendo, seniman Butet Kartaredjasa mengaku kerja jurnalistik yang pernah dilalui atas arahan langsung almarhum.
"Saat itu saya bergabung di tabloid Monitor, belajar menulis, dituntun langsung Pak Ndo," ucapnya.
[caption id="attachment_249023" align="alignright" width="640"]
Sahabat Gelar Tribute To Arswendo Harta Paling Berharga.
Kamis, 14 November 2019 - 19:00 WIB
Baca Juga :