Masih Jalani Skorsing, Raheem Sterling Kembali Ke Timnas Inggris

ster-b (Foto : )

Penyerang sayap Manchester City, Raheem Sterling akhirnya diterima kembali bergabung bersama Timnas Inggris, jelang laga krusial melawan Montenegro, Jum’at dinihari nanti (15/11). Manajer Timnas Inggris, Gareth Southgate mengatakan, Sterling tetap bergabung dan ikut latihan dalam tim. Namun Sterling tetap menjalani skorsing, tak bakal dimainkan atau masuk line up, menghadapi Montengro, karena “Kasus Keributan” dengan rekannya satu tim di Timnas Inggris Joe Gomez. Sterling dilaporkan memulai keributan dengan Gomez yang juga pemain Liverpool. Ketegangan dipicu oleh pertandingan pekan terakhir di Liga Inggris yang mempertemukan kedua klub tersebut. Pertandingan Liverpool dan Manchester City beberapa kali diwarnai gesekan emosi pemain, karena rivalitas keras kedua klub sejak musim lalu.Sterling dikabarkan sudah mengakui kesalahan, meminta maaf dan siap melanjutkan komitme penuh untuk Timnas Inggris. Gareth Southgate mengatakan, Sterling memang tak akan tampil melawan Montenegro, namun ada peluang buatnya tampil di pertandingan sesudahnya atau laga penutup kualifikasi grup menghadapi Kosovo, Minggu (17/11) mendatang."Dia sangat antuasias berlatih bersama tim. Seperti pemain lain, dia sangat kami butuhkan, namun sebuah keputusan harus dijalani. Hal yang terpenting kini adalah kita semua sudah sepakat, kebersamaan tim adalah utama,” ujarnya dikutip BBC.Absennya Sterling mungkin mengurangi opsi di lini depan, namun Southgate masih punya beberapa pemain yang sedang bersinar di Liga Inggris, untuk mengisi lini depan seperti Marcus Rashford, Harry Kane, Jadon Sancho, Tammy Abraham Collum Wilson, atau Hudson Odoi.[caption id="attachment_248849" align="alignnone" width="900"] Raheem Sterling dan Joe Gomez sudah melupakan ketegangan di klub yang terbawa ke Timnas Inggris. (Foto : Instagram FA).[/caption]Inggris saat ini memuncaki Grup A Kualifikasi Piala Eropa 2020 dengan 15 poin dari enam pertandingan. Kemenangan atau seri melawan Montenegro sudah cukup untuk memastikan mereka lolos ke putaran final.Republik Ceko yang berada di posisi dua klasemen dengan nilai 12, juga berpeluang mendampingi Inggris lolos ke putaran final, jika Jum’at dinihari nanti meraih kemenangan atas Kosovo, yang kini berada di posisi tiga klasemen, dengan nilai 11.