Tebing setinggi kurang lebih 10 meter di sisi ruas Jalan Cipto Mangunkusumo, penghubung Kota Gunungsitoli dengan Kecamatan Alasa Kabupaten Nias Utara, Sumatera Utara longsor, Minggu siang(10/11/2019). Longsoran batu dan tanah menutupi badan jalan. Akibat hantaman hujan deras selama beberapa jam, sebuah lokasi galian tanah akhirnya mengalami longsor menutupi badan jalan dan mengancam rumah warga yang terletak di bagian bawah. Walau aktifitas penggalian tanah ini sudah sering mendapat larangan dari pemerintah setempat, namun tidak diindahkan oleh pemilik lahan. Selain galian ini dekat dengan rumah warga yang merupakan kaki tebing, juga sangat mengancam nyawa pengguna jalan yang sering melewati lokasi ini.[caption id="attachment_247683" align="alignnone" width="900"]
Tebing 10 Meter Longsor Tutupi Ruas Jalan di Gunungsitoli
Senin, 11 November 2019 - 05:08 WIB
Baca Juga :