Didampingi oleh duta negara dan kepala daerah se-Indonesia, Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo langsung membuka panen raya kakao, yang berada di Desa Pudambu. Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo melakukan panen raya kakao, di hari pangan sedunia yang berlangsung, di Kabupaten Konawe Selatan, Sulawesi Tenggara. Saat ini, tercatat ada 400 hektar lahan kakao, dengan produktivitas 500 hingga 600 kilogram per hektarnya.Hari pangan sedunia ke-39, yang jatuh hari ini mulai diselenggarakan dengan berbagai macam kegiatan. Salah satunya adalah panen raya kakao, di Kecamatan Angata, Kabupaten Konawe Selatan, Sulawesi Tenggara.Didampingi oleh duta negara dan kepala daerah se-Indonesia, Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo langsung membuka panen raya kakao, yang berada di Desa Pudambu.“Di lokasi ini tercatat, ada 400 hektar lahan yang ditanami pohon coklat dengan jumlah produktivitas 500, hingga 600 kilogram per hektarnya. Syahrul berharap agar petani bisa menjaga lahan mereka yang kedepannya akan menjadi lumbung pendapatan daerah,” papar Menteri Pertanian RI, Syahrul Yasin Limpo.Selain melakukan panen kakao, Mentan juga melihat langsung produk pangan pertanian, mulai dari pakan berbasis limbah kakao, bio urine , rumah produksi olahan kakao, dan bantuan benih kakao dari pihak kementerian. Erdika Mukdir | Konawe Selatan, Sulawesi Tenggara
Peringati Hari Pangan Sedunia Ke-39, Menteri Pertanian RI Panen Raya Kakao
Sabtu, 2 November 2019 - 20:29 WIB
Baca Juga :