Ketika Tukang Pijat Prabowo Jadi Menteri Kelautan dan Perikanan

Edhy Prabowo (Foto : )

Presiden Joko Widodo telah melantik Edhy Prabowo sebagai Menteri Kelautan dan Perikanan menggantikan Susi Pudjiastuti. Politisi Partai Gerindra itu ternyata pernah menjadi tukang pijat Prabowo Subianto. Pasca dilantik Presiden Jokowi, Edhy Prabowo langsung mendatangi Gedung Kementerian Kelautan dan Perikanan untuk serah terima jabatan dengan menteri sebelumnya, Susi Pudjiastuti.Sebelumnya, pria kelahiran 24 Desember 1972 ini dikenal publik saat menjabat sebagai Ketua Komisi IV DPR dan Ketua Fraksi DPR periode 2014-2019.  Namun tak banyak yang mengetahui jika Edhy sebelumnya adalah tukang pijat dan juga mencuci pakaian Prabowo Subianto.Hal ini terungkap dari postingan ajudan pribadi Prabowo Subianto bernama Dhani Wirianata yang di akun Instagram @dhaniwirianata. Seperti dilansir Vivanews, Edhy Prabowo merupakan ajudan pertama Prabowo Subianto.Berikut cerita Dhani tentang Edhy Prabowo:

Tukang Pijit Itu Namanya Edhy Prabowo

Ketika pensiun dari militer pak @prabowo sempat merasakan hidup tanpa pengawal dan ajudan sehingga harus melalukan apa-apa sendiri. Contohnya ketika harus bepergian ke berbagai negara tentunya bapak harus check in tiket pesawat sendiri, setrika baju, nyetir dan melakukan apapun sendiri. Setelah beberapa waktu barulah ia di dampingi oleh Saudara Edhy Prabowo, saya biasa memanggilnya Bang Edhy. Bang Edhy ikut mendampingi bapak selama hidup di Jordania, dari mulai cuci baju, menyiapkan makan sampai menjadi tukang pijit bapak ia lakukan. Bang Edhy juga terkenal dikalangan Gerindra, beliau banyak menyekolahkan anak-anak putus sekolah dan mengirimkan anak-anak berprestasi hingga ke bangku kuliah. Kisah sukses pencak silat yang pada tempo lalu membawa medali emas terbanyak dalam ajang Asean Games juga tidak lepas dari peran Bang Edhy, ia disebut “The Man Behind The Gun”.