Wakil Presiden Ma'ruf Amin usai dilantik langsung berkantor untuk pertama kalinya dan dalam kesempatan itu, Wapres Ma'ruf Amin menerima kunjungan Wapres China Wang Qishan, Wapres Vietnam Đặng Thị Ngọc Thịnh, dan Wapres Myanmar Henry Van Thio. Usai pertemuan, Ma'ruf mengatakan bahwa, dengan ketiga negara tersebut telah dibuat kesepakatan untuk meningkatkan kerja sama kedua belah pihak, terkait berbagai hal, mulai dari ekonomi hingga pelatihan vokasi."Mereka ingin berkenalan sekaligus mereka menyampaikan salam dari pemerintahnya, dan yang penting meningkatkan kerja sama persahabatan di bidang pendidikan, sumber daya manusia, dan investasi. Untuk itu kunjungan mereka sangat penting, guna mempererat kerja sama dengan negara-negara Asia," kata Ma'ruf di Istana Wapres, Jakarta Pusat, Minggu (20/10/2019).Terkait pertemuan dengan Wang misalnya, Ma'ruf mengatakan Indonesia dengan China akan menjalin kerja sama di bidang pendidikan formal sampai pelatihan sumber daya manusia, dimana hal itu sesuai dengan visi misi Presiden Jokowi yakni peningkatan kemampuan SDM dan investasi.[caption id="attachment_240515" align="aligncenter" width="900"]
Usai Dilantik, Wapres Ma'ruf Amin Langsung Ngantor, Ini Tamu Negara yang Diterima
Minggu, 20 Oktober 2019 - 23:15 WIB
Baca Juga :