Gelombang Aksi Unjuk Rasa Tolak RUU KPK Hingga Sore ini, Terus Berlanjut

demo (Foto : )

Gelombang aksi unjuk rasa menolak Revisi Undang-Undang KPK, hingga sore ini masih terus berlanjut. Ratusan mahasiswa dan mahasiswi dari berbagai perguruan tinggi, hingga saat ini masih berdemo di dekat Monas, Jakarta Pusat.[caption id="attachment_239423" align="alignnone" width="900"] Gelombang aksi unjuk rasa menolak Revisi Undang-Undang KPK, hingga sore ini masih terus berlanjut (Foto: ANTV/Hartono)[/caption]Ratusan mahasiswa yang berunjuk rasa, berasal dari kampus se-Jabodetabek, Diantaranya Universitas Negeri Jakarta, Universitas Pembangunan Nasional Jakarta dan Bina Sarana Informatika.Para mahasiswa bertekad untuk berunjuk rasa di depan Istana Negara, namun niat mereka terhalangi oleh hamparan kawat berduri dan blokade polisi. Sehingga, akhirnya para mahasiswa berunjuk rasa di jalan Medan Merdeka Barat, tepatnya persis depan patung kuda.Selain berorasi, mereka juga membawa tulisan “KPK almarhum”, “DPR tersenyum”, “Presiden maklum”.Dalam aksi unjuk rasa para mahasiswa kali ini, tuntutan mereka tetap sama, yaitu agar Presiden Jokowi segera mengeluarkan Perppu KPK. Nugroho Dendy-Hartono | Jakarta