Sriram Raghavan, masih kata Ayushmann Khurrana, mengajarinya untuk menghadapi setiap hambatan yang dialaminya dalam berakting. Dan itu membuatnya mampu mengeksploitasi kemampuan beraktingnya.“Sriram Raghavan memberikan saya arahan untuk menampilkan sisi yang sama sekali berbeda atas peran yang saya mainkan. Dan hasilnya, mengejutkan saya dan juga mengejutkan penonton. Saya berterima kasih kepada sutradara saya Sriram Raghavan yang telah mempercayai saya dengan visinya. Saya juga berterima kasih kepada Tuhan karena memberi saya proyek seperti ini. Proyek yang amat bisa saya banggakan!” imbuh Ayushmann Khurrana sambil tersenyum lebar.Film ini berkisah tentang Akash, seorang pianis yang berpura-pura buta dan sedang mencari inspirasi untuk mengerjakan musiknya. Suatu hari tanpa sengaja dia bertemu dengan Sofie (Radika Apte), yang terpesona dengan kemampuan musik Akash. Akash pun diajak untuk manggung di restoran ayahnya.Semenjak itu, Akash pun menerima panggilan untuk menampilkan kemampuannya. Termasuk dalam acara hari ulang tahun pernikahan Simi (Tabu) dengan suaminya. Namun, sebuah kejadian mengejutkan terjadi. Dia terjebak dalam sebuah kasus misteri pembunuhan dan berbagai konspirasinya. (JLR)
Ayushmann Khurrana: Film AndhaDhun Membentuk Saya Sebagai Seorang Aktor
Minggu, 6 Oktober 2019 - 18:28 WIB
Baca Juga :