Polisi menyebut ada massa bayaran dalam beberapa demo berunjung ricuh di seputar Gedung DPR/MPR Jakarta. Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono mengatakan, massa bayaran sedang didata polisi.Keberadaan mereka dideteksi setelah polisi menangkap ratusan orang yang diduga melakukan kerusuhan saat demo di sekitar Senayan."Sedang didata (massa bayaran)," kata Argo, Selasa (1/10/2019), seperti dilansir Antara.Sebelumnya polisi telah menangkap 519 orang terduga perusuh dari berbagai lokasi saat demo berujung bentrok pada 30 September 2019. Sebagian besar ditahan dan menjalani pemeriksaan di Polda Metro Jaya. Sumber: Antara
Baca Juga :